SIDOARJO, HARIAN DISWAY - Lingkungan Edukasi Sampah, di wilayah RT 23/RW 7 Desa Sekardangan, Sidoarjo, sering menjadi jujukan banyak kalangan warga peduli lingkungan, melakukan studi tiru.
Seperti, pada Sabtu, 20 Mei 2023, ada sebanyak 20 orang, tergabung dari para kader dan pengurus lingkungan RT 02 / RW 04 Kelurahan Jambangan, Kecamatan Jambangan, Surabaya, berkunjung ke sana. Mereka, ingin belajar melakukan manajemen perubahan lingkungan untuk warga. Kedatangan rombongan itu, disambut hangat Ketua RT 23 Hery Sugiono, didampingi Ketua RW 7 Haryanto. Setibanya rombongan, mereka diajak sharing dan berdiskusi terkait pengolahan sampah. Tak terkecuali, Edi Priyanto, Kader Lingkungan Kampung Edukasi Sampah pun, ikut hadir menemui para rombongan. BACA JUGA: Kebakaran Tempat Pembuangan Sampah Masih Marak, TPA Putri Cempo Solo Masih Belum Padam Edi menjelaskan secara detail, bagaimana itu strategi dan tahapan dalam melakukan perubahan masyarakat. Menurutnya, mewujudkan perubahan di tengah masyarakat, setiap pengurus, misalnya, perlu memiliki tekad untuk berubah, peduli dan berbagi. "Butuh seseorang yang bisa dicontoh. Sebagai penggerak di tengah masyarakat untuk melakukan suatu perubahan. Seperti, change champion , atau local hero . Bisa dari ketua RT, RW, atau dari tokoh masyarakat setempat," kata Edi, di tengah diskusi yang gayeng itu, Sabtu, 20 Mei 2023. Dengan demikian, sesuatu yang lebih baik, berkaitan dengan peduli kepada sesama warga dan lingkungan itu akan terwujud. "Ya, memang akan sedikit membutuhkan pikiran, tenaga maupun materi/dana, untuk mewujudkan lingkungan yang tentram, bersih, sehat, indah, aman, nyaman, harmonis dan sejahtera, itu," terang Edi. "Yang tak kalah pentingnya adalah dibutuhkan change agen t atau kader lingkungan. Merekalah, yang nanti berperan menjadi motor penggeraknya. Mengajak warga, melakukan perubahan yang diharapkan," lanjut Edi. "Sebab, untuk menjaga lingkungan, juga diperlukan peran aktif warga sekitar. Terlibat dalam proses kegiatan perubahan lingkungan. Sehingga mempunyai rasa memiliki, di dukung komunikasi dan transparansi, yang terbangun baik antar pengurus dan warga," imbuh Edi. Selain diskusi tentang program manajemen perubahan, rombongan juga melakukan studi tentang bagaimana pengelolaan urban farming yang efektif di lingkungan pemukiman warga. Serta, bagaimana melakukan manajemen bank sampah yang efektif, dan pemakaian teknologi dan informasi, untuk memudahkan administrasi warga dalam pengelolaan bank sampah dan administrasi RT dan RW. (*)Kader Lingkungan, Kunci Perubahan Manajemen Lingkungan Masyarakat
Sabtu 20-05-2023,23:42 WIB
Reporter : Eko Setyawan
Editor : Heti Palestina Yunani
Kategori :
Terkait
Kamis 15-01-2026,17:58 WIB
Pemkab Sidoarjo Matangkan Program Car Free Day, Dua Skema Lokasi dan Rekayasa Lalu Lintas Dibahas
Rabu 14-01-2026,23:48 WIB
Gelar Capstone Exhibition Entrepreneurship 2026, Unipa Surabaya Pamerkan Pengering Sepatu
Jumat 09-01-2026,22:00 WIB
Khofifah–Dubes Jerman Bertemu, SRRL Surabaya Ditargetkan Mulai Dibangun 2027
Jumat 09-01-2026,14:23 WIB
Meski Kena Puting Beliung, Kemenhub Jamin Bandara Juanda Tetap Aman
Kamis 08-01-2026,22:25 WIB
Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I Digelar di Sidoarjo, Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Terpopuler
Kamis 15-01-2026,16:49 WIB
Prediksi Skor Racing Santander vs Barcelona, Update Kondisi, Head to Head, dan Susunan Pemain
Kamis 15-01-2026,18:16 WIB
Prediksi Skor Como vs AC Milan: Kondisi Kedua Tim dan Perkiraan Line Up
Kamis 15-01-2026,14:00 WIB
Adu Tensi Jelang Juventus vs Napoli, Conte dan Spalletti Lawan Mantan Klub!
Kamis 15-01-2026,19:35 WIB
Juventus Selangkah Lagi Amankan Oscar Mingueza dari Celta Vigo
Kamis 15-01-2026,13:20 WIB
Perusahaan yang Garap Kereta Cepat Thailand Pernah Dihukum karena Gedung Runtuh
Terkini
Jumat 16-01-2026,10:46 WIB
Perpres Ojol Tertahan, Pemerintah Tunggu Proses Merger GoTo–Grab
Jumat 16-01-2026,10:38 WIB
PHR Pastikan Temuan Hidrokarbon di Sumur Mustang Hitam-001 Blok Rokan
Jumat 16-01-2026,10:34 WIB
Ada Dugaan Penghilangan Barang Bukti Kasus Korupsi Haji, KPK Kantongi Nama Inisiator
Jumat 16-01-2026,10:20 WIB
Rating Pemain Barcelona Usai Tumbangkan Racing Santander 0-2: Lamine Yamal dan Ferran Torres Bersinar!
Jumat 16-01-2026,10:15 WIB