Informasi tentang tiket pertandingan Indonesia vs Argentina menang dinanti. PSSI akan mengumumkan tentang penjualan tiket pada Senin, 29 Mei mendatang. Uji coba ini menyedot perhatian mengingat kesempatan untuk melihat Lionel Messi dkk di Jakarta.
“Kami sedang dalam proses bidding untuk ticketing dan hak siar. Hari Senin atau Selasa ada pengumuman untuk hak siar media seluruh laga timnas sampai akhir tahun. Untuk tiket kami umumkan Senin,” kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam pelantikan pengurus PSSI di kawasan Senayan, Jakarta pada Jumat (26/5) itu. Pertandingan Indonesia vs Argentina rencananya digelar pada 19 Juni mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Pertandingan ini juga bagian dari FIFA Matchday. Indonesia akan terlebih dahulu melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 14 Juni. Erick menjelaskan soal tiket ini juga melibatkan pihak Argentina. Sebab, ada hak bagi hasil dengan La Albiceleste. Oleh sebab itu, PSSI tidak bisa memutuskan secara sepihak dan tergesa-gesa. “Jadi, kami harus transparan sama mereka berapa hak (siarnya),” lanjutnya. PSSI juga belum menjawab soal kisaran harga tiket. Rumor soal harga tiket banyak beredar di media sosial. Erick tidak ambil pusing soal hal tersebut. Baginya itu merupakan salah satu hal yang harus disikapi dengan bijak. “Baru meeting tadi. Di medsos itu banyak harga tiket bahkan ada yang hoaks. Biarkan saja. Kalau saya memberi keterangan harus bisa dipertanggung jawabkan. Jadi, tunggu saja waktunya,” kata Menteri BUMN tersebut. Terkait penjualan tiket nantinya tidak ditangani langsung oleh PSSI. Mereka akan menggandeng pihak ketiga untuk teknis penjualan. Hal ini dilakukan agar proses bisa berjalan dengan baik dan benar. Argentina datang ke Jakarta dalam rangkaian Tur Asia 2023. Sebelum datang ke Indonesia, mereka akan bertanding di Beijing, Tiongkok. Tim asuhan Lionel Scaloni itu akan melawan Australia pada 15 Juni.Harga Tiket Indonesia vs Argentina Diumumkan Pekan Depan
Jumat 26-05-2023,20:35 WIB
Reporter : Ragil Putri Irmalia
Kategori :
Terkait
Kamis 03-04-2025,13:25 WIB
Tiba di Myanmar, Tim INASAR dari Indonesia Sisir Korban Gempa di Naypyidaw
Senin 31-03-2025,14:30 WIB
Sungkeman di Hari Raya: Sejarah dan Makna di Balik Tradisi Penuh Makna
Minggu 30-03-2025,18:21 WIB
Sambut Idulfitri, Menag Ajak Seluruh Masyarakat Indonesia Jaga Spirit Ramadan
Minggu 30-03-2025,06:05 WIB
Timnas Indonesia Terancam Sanksi FIFA Usai Kalahkan Bahrain, Suporter Jadi Sorotan
Jumat 28-03-2025,15:00 WIB
Tradisi Ziarah Makam Menjelang Hari Raya
Terpopuler
Minggu 06-04-2025,21:58 WIB
Madura United vs Persija 1-0: Macan Kemayoran Gagal Dekati Persebaya
Minggu 06-04-2025,22:38 WIB
Rating Pemain Chelsea Pasca Seri 0-0 Konta Brentford, Nkunku Remidi!
Minggu 06-04-2025,23:39 WIB
Sevilla vs Atletico Madrid 1-2: Los Rojiblancos Comeback Dramatis!
Senin 07-04-2025,13:37 WIB
Juventus dan PSG Bahas Masa Depan Randal Kolo Muani
Minggu 06-04-2025,22:15 WIB
Brentford vs Chelsea 0-0: The Blues Dominan Tapi Kurang Mematikan
Terkini
Senin 07-04-2025,16:56 WIB
BRI Dukung UMKM Gelap Ruang Jiwa Menuju Pasar Global
Senin 07-04-2025,16:00 WIB
Tren Diet Sehat Pascalebaran, Dari Food Combining hingga Intermittent Fasting
Senin 07-04-2025,15:00 WIB
5 Tip Diet Sehat Pascalebaran, Agar Tubuh Kembali Segar dan Terhidrasi
Senin 07-04-2025,14:27 WIB
Kereta Api Jadi Primadona Mudik, Penumpang Arus Balik Membludak di Stasiun Pasar Turi Surabaya
Senin 07-04-2025,14:20 WIB