Konser Beyonce di Pittsburgh Batal, Jangan Sampai Coldplay Bernasib Sama

Kamis 06-07-2023,22:19 WIB
Reporter : Olivia Feodora
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY – Konser Beyonce di Pittsburgh, Pennsylvania, tiba-tiba batal. Konser yang masuk dalam rangkaian Renaissance World Tour itu sejatinya bakal digelar di Acrisure Stadium, 3 Agustus 2023 mendatang.

Yang bikin fans kesal, yang menyatakan pembatalan bukan Beyonce sendiri. Atau Live Nation sebagai promotor konser. Melainkan akun Twitter resmi stadion.

BACA JUGA: Dianggap Menunggak Pajak, Beyonce Beralasan Uangnya untuk Amal

’’Karena masalah jadwal dan logistik produksi, sayang sekali konser Renaissance World Tour tidak dapat terlaksana,’’ begitu cuitan akun Acrisure Stadium, pada 5 Juli 2023. ’’Refund akan secara otomatis dicairkan sesuai tiket. Jika ada pertanyaan soal ini, silakan hubungi layanan penyedia tiket Anda,’’ lanjut pernyataan tersebut.

Fans makin kesal karena Beyonce masih menggeber konser di sekitar tanggal tersebut. Pelantun Put a Ring on It itu masih tampil di East Rutherford, New Jersey, pada 29 Juli 2023. Juga di Washington D.C. pada 5 Agustus 2023. Pittsburgh dicoret dari daftar Renaissance World Tour. Tidak ada reschedule atau semacamnya.

BACA JUGA: Beyonce Koleksi Grammy Awards Terbanyak Sepanjang Sejarah

Tentu saja fans sangat kecewa. Banyak di antara mereka yang susah payah berebut tiket demi menyaksikan konser spektakuler Beyonce.

’’Kami sangat menantikannya,’’ kata Brianna McLaughlin, seorang penggemar Beyonce, kepada CBS News. Dia sedang bekerja di kantor ketika kabar soal pembatalan konser dia terima. ’’Aku harusnya menonton konser itu bersama empat adikku dan ibuku. Mereka menghubungiku sepanjang hari,’’ tambah dia.

Brianna, dan seluruh fans di Pittsburgh bertanya-tanya apa alasan sebenarnya. Sebab promotor maupun stadion tidak memberikan detail. Acrisure hanya menyebut bahwa pembatalan datang dari pihak Live Nation.

BACA JUGA: Break My Soul, Single Terbaru Beyonce yang Mengajak Anak Muda Resign dari Pekerjaan

Di Twitter, Wali Kota Pittsburgh Ed Gainey merilis pernyataan. Ia mengaku sangat kecewa atas pembatalan konser. Padahal, kata sang wali kota, Pittsburgh telah mempersiapkan yang terbaik demi menyambut Beyonce. Bahkan membuat hari khusus untuk menghormati dan mengapresiasi segala pencapaian penyanyi Break My Soul tersebut.

’’Kami masih berkomunikasi dengan promotor event untuk memahami apa penyebab pembatalan konser Beyonce,’’ tulis Gainey. ’’Jika ada yang bisa kami lakukan, pasti akan kami lakukan. Misalnya mencari tanggal baru atau stadion lain,’’ lanjutnya.

Peristiwa ini menjadi bukti bahwa apa saja bisa terjadi dalam industri pertunjukan yang sangat dinamis ini. Kita tidak tahu apa yang terjadi sebenarnya. Namun, membatalkan konser yang sudah di depan mata, ternyata bisa dilakukan oleh promotor. Terutama bila tuan rumah (baik kota maupun venue) tidak memenuhi kebutuhan konser.

BACA JUGA: Calo Online Merajalela, Tiket Coldplay Dijual Rp 60 Juta

Hal ini tentu saja bikin deg-degan. Sebab, ada konser besar di Jakarta yang berpotensi bentrok dengan event besar lain. Yakni, konser Coldplay. Konser Music of the Spheres itu digelar di Stadion Gelora Bung Karno pada 15 November 2023. Padahal, di Indonesia, ada ajang yang tak kalah akbar. Yakni Piala Dunia U-17.

Kategori :