SAMARINDA, HARIAN DISWAY - Persebaya melakoni laga pekan kesebelas melawan Borneo FC, Minggu, 3 September 2023. Pertandingan itu berlangsung di Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Pelatih Borneo FC Pieter Huistra mengatakan bahwa melawan Bajol Ijo merupakan tantangan terbesar.
Persebaya sedang bersiap menjelang laga kontra Borneo FC. Mereka punya misi untuk merebut papan atas klasemen Liga 1.
Namun, mengalahkan Borneo bukan perkara mudah. Tim yang bermarkas di Samarinda itu belum terkalahkan sepanjang tujuh pertandingan.
Mereka juga berhasil menang tiga kali beruntun di pertandingan terakhir. Kini mereka sedang bersiap untuk melanjutkan kemenangan tersebut.
BACA JUGA:Head to Head Persebaya Vs Borneo FC: Skuad Pesut Etam Unggul Jumlah Kemenangan
BACA JUGA:3 Pemain Persebaya Cedera Jelang Lawan Borneo, Uston : Masih Ada yang Lain Kok
Namun, pelatih Borneo, Pieter Huistra punya perspektif sendiri. Ia mengatakan bahwa tidak mudah meneruskan kemenangan kontra Persebaya di laga tandang.
"Pastinya semua persiapan jelang lawan Persebaya kami jalankan dengan baik. Itu (lawan Persebaya) satu pertandingan penting karena ini pertandingan tandang. Jadi, ini adalah tantangan besar bagi kami,” kata pelatih asal Belanda tersebut.
Tantangan besar yang disebutkan Huistra memang benar. Persebaya sejak dipimpin Uston Nawawi selalu menang di laga kandang.
Top skor Persebaya Bruno Moreira dikawal ketat oleh dua pemain PSS Sleman. Ia siap menambah pundi-pundi gol di laga kontra Borneo FC, Minggu, 3 September 2023.--instagram @officialpersebaya
Di bawah asuhan Uston, Persebaya juga berhasil mencatatkan clean sheet dalam tiga pertandingan beruntun.
Persebaya juga diunggulkan menang. Sebab, hadirnya Bonek dan Bonita di tribun bisa jadi energi bagi penampilan mereka.
Green Force sendiri sudah bertemu dengan Borneo FC dalam delapan pertandingan. Skuad Pesut Etam dominan dengan 4 kali menang, 2 kali imbang, dan 2 kali kalah.
BACA JUGA:Pelatih Persebaya Uston Nawawi Waspadai Kedalaman Skuad Borneo FC