HARIAN DISWAY - PT Bank Rakyat Indonesia terkenal dengan Kredit Usaha Rakyat atau KUR BRI. Kredit itu diperuntukan bagi pelaku usaha mikro dan menengah. Ada 5 keuntungan mengajukan pinjaman KUR BRI yang Anda wajib tahu.
KUR adalah program pemerintah yang sangat membantu dalam meningkatkan akses pembiayaan bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui lembaga keuangan dengan pola penjaminan.
Program KUR ini bertujuan untuk memperkuat kemampuan permodalan usaha dalam rangka pelaksanaan kebijakan percepatan pengembangan sektor riil dan pemberdayaan UMKM.
Dana yang disediakan berupa dana keperluan modal kerja serta investasi yang disalurkan kepada pelaku UMKM individu/perseorangan.
Disalurkan pula untuk badan usaha dan/atau kelompok usaha yang memiliki usaha produktif dan layak namun belum memiliki agunan tambahan atau feasible tapi belum bankable.
BACA JUGA:Ajukan Kredit Sekarang di Livin' by Mandiri, Modal Hp dan KTP Bisa Cair Hingga Rp 500 Juta
Jadi, jika Anda adalah pelaku usaha mikro dan menengah yang membutuhkan pembiayaan, jangan ragu untuk mengajukan KUR BRI.
PT Bank Rakyat Indonesia siap membantu kamu dalam mengembangkan usaha Anda.
Dana pinjaman KUR BRI 2023 harus digunakan dengan bijak untuk mengembangkan modal usaha.
Ada tiga jenis KUR BRI 2023 yang dapat digunakan oleh para pengusaha, yaitu KUR BRI Mikro, KUR BRI Super Mikro, dan KUR BRI TKI.
Suku bunga yang diberikan dalam pinjaman KUR BRI 2023 sangat rendah, hanya 6 persen. Ini adalah keuntungan besar bagi para pengusaha.
Selain itu, ada beberapa keuntungan dan kelebihan lainnya dengan pinjaman KUR BRI 2023, seperti:
BACA JUGA:Perbedaan Fitur Pinjol GoPay Pinjam dan GoPay Later, Lebih Menguntungkan yang Mana?
1. KUR Program Dari Pemerintah
Program KUR ini adalah salah satu usulan dari pemerintah untuk mempercepat perkembangan usaha masyarakat.