SURABAYA, HARIAN DISWAY – Dua tokoh saling berhadapan di ruang RS Premier, Surabaya: Dahlan Iskan, founder Harian Disway dan Dr Brahmana Askandar SpOG (K), spesialis kebidanan RS Premier. Dua sahabat lama yang bertemu kembali dalam perbincangan akrab.
Dr Brahmana menjadi narasumber dalam podcast Energi DIsway yang dipandu Dahlan. Banyak hal menarik yang didapat dari podcast tersebut.
Utamanya soal berbagai hal tentang masalah kandungan. Seperti tumor maupun kanker.
Namun sebelumnya, keduanya bercakap akrab seputar pengalaman mereka saat bertemu di Singapura, pasa 2018.
Bahkan Dahlan masih ingat bahwa saat itu putera Dr Brahmana terkena leukemia. “Bagaimana kabar puteranya sekarang, dok?,” tanyanya.
“Sudah menjalani pengobatan selama enam bulan. Termasuk transplantasi sumsum tulang belakang. Sekarang sudah pulih dan kembali beraktivitas,” jawab Dr Brahmana.
Dahlan pun turut bersyukur mendengar kabar baik itu. Mereka kemudian melanjutkan perbincangan seputar travelling, khususnya ke negara-negara di Asia, seperti Tiongkok.
“Karena saya ini dokter yang suka sekali travelling. Sering mengajak dokter-dokter lain juga yang punya kegemaran sama,” kata ketua IDI Surabaya itu. Dahlan pun menyahut, “Wah, nanti bisa saya ajak kalau pas bepergian.”
Pun keduanya membahas fasilitas kesehatan di negara-negara maju. Keduanya saling sharing bahwa di negara maju, pelayanan rumah sakit di kota besar maupun di daerah-daerah pelosok itu sama baiknya.
Mereka pun berharap Indonesia dapat menuju ke arah itu. Bahwa rumah sakit atau layanan-layanan medis di daerah dapat memberi pelayanan dan fasilitas yang sama baiknya seperti di kota besar.
Dalam podcast tersebut, Dr Brahmana banyak menjelaskan terkait tumor dan kanker kandungan. Termasuk cara pencegahan dan metode penanganannya.
Di Indonesia, kanker serviks menempati peringkat 1 sebagai penyakit yang banyak diderita oleh kaum perempuan. Padahal, upaya pencegahannya cukup mudah.
Dalam podcast itu pula terungkap tentang kualitas para dokter di Indonesia dibanding dengan luar negeri. Paling penting adalah tentang pengelolaan teamwork.
Sebab, modal utama dalam keberhasilan penanganan adalah solidnya tim dokter. Dahlan pun mengapresiasi quote dari Dr Abraham terkait hal tersebut.
Quote apakah itu? Pantengin saja podcast Di’s Way terbaru. Dijamin, bukan sekadar hiburan tapi asupan pengetahuan yang bagus. Utamanya soal dunia medis dan kesehatan perempuan. (*)