Setelah menerima tawaran menjadi idol, Jin menjalani masa training yang berat. Ia butuh lebih banyak usaha dibanding member lain yang sudah punya bakat menyanyi dan menari secara alamiah. Seperti J-Hope dan Jungkook.
"Aku punya kekurangan di berbagai sektor. Jadi aku harus berusaha bekerja lebih keras agar tidak jadi beban buat member lain," papar Jin dalam sebuah wawancara.
BACA JUGA: Trailer Film Dokumenter Jimin, Jimin’s Production Diary, Dirilis di Ultah ke-28, Tentang Apa Sih?
Jin, yang tidak punya bakat menari akan datang sejam lebih awal dan pulang lebih lambat dalam latihan dance. Soal vokal juga begitu. Ia berlatih lebih panjang daripada member lain.
Hingga suatu ketika, Jin menyadari bahwa tugasnya adalah membawa kegembiraan bagi ARMY. Kesadaran tersebut punya andil besar dalam perkembangan dirinya. Pengalamannya tampil di atas panggung membuat pandangannya makin positif pada bakat seni yang dimilikinya.
"Saat kami tur, saya mulai melihat penonton menyukai apa yang saya lakukan. Kami berbagi emosi yang sama dan apa yang saya lakukan semakin beresonansi dengan mereka," tutur Jin.
Debut
HAPPY Jin Day! Jin BTS ulang tahun ke-31, intip perjalanan kariernya yang penuh inspirasi. Foto: Jin ketika debut lewat 2 Cool 4 School pada 2013.-Bighit Music -
Seiring waktu, Jin semakin mencintai hiphop dan dunia tarik suara. Pada 12 Juni 2013, Jin akhirnya debut bersama BTS lewat single album bertajuk 2 Cool 4 Skool.
Album Wings yang dirilis pada 2016 menjadi album pertama BTS yang mencapai 1 juta kopi penjualan di Korea Selatan. Selang setahun kemudian, BTS mulai melebarkan sayap ke industri musik AS dan sukses meraih popularitas yang luar biasa.
Sejak itu, Jin bersama BTS telah merilis 9 album, 6 album kompilasi, dan 6 mini album. Awake dari album Wings adalah menjadi lagu solo pertama Jin yang diproduksi sendiri olehnya bersama sejumlah musisi lain.
BACA JUGA: Sering Dibilang Sexy Brain, Inilah 7 Lagu Ciptaan RM BTS yang Membuktikan Kejeniusannya
Karier Solo
HAPPY Jin Day! Jin BTS ulang tahun ke-31, intip perjalanan kariernya yang penuh inspirasi. Foto: Jin tampil di konser Coldplay di Buenos Aires, Argentina, 18 Desember 2022.-Bighit Music -
Jin semakin percaya diri menggarap proyek di luar proyek grup. Pada 2018, ia bersama V merilis lagu It's Definitely You sebagai soundtrack drama sejarah Hwarang: The Poet Warrior Youth.