7 FAKTA SERU BTS yang terungkap dalam live Weverse sebelum wamil.-Divisi Infanteri -Soompi
J-Hope, yang masuk wamil setelah Jin, juga tak luput dari pujian. Menurut V dan Jimin, ia tambah keren. Tambah berwibawa. Badannya pun semakin tegap dan berotot. Hasil latihan fisik dan latihan perang selama berbulan-bulan.
Namun, ada satu lagi perubahan J-Hope yang diperhatikan Jimin. Member berusia 29 tahun itu lebih kalem. Kalau biasanya ia paling ramai dan gampang tertawa, J-Hope kini sangat cool.
"Aku mengunjunginya kapan hari, dan aku menyapanya seperti biasa, 'Hyuuung!' (dengan nada manja)," Jimin berkisah.
BACA JUGA: Wajib Rewatch! Ini 5 Episode Suchwita Buat Mengobati Kangen pada Suga BTS yang Mulai Wamil
"Aku pikir, ia akan berteriak dengan heboh seperti, 'JJYAMANAH~!' Eh ternyata enggak. Ia menyapaku dengan, 'Oh, kamu datang'," papar Jimin, menirukan tone suara J-Hope yang dalam.
5. RM Menyiapkan Karya Baru
7 FAKTA SERU BTS yang terungkap dalam live Weverse sebelum wamil.-Instagram RM-
Dibandingkan Jimin, Suga, V, dan Jungkook yang supersibuk tahun ini, RM tampak adem ayem saja. Ia tidak merilis album seperti member lain.
Leader BTS itu lebih sering menghadiri acara, workout, hingga mengunjungi museum. Namun, bukan berarti ia tidak menyiapkan apa-apa sebelum berangkat wamil.
BACA JUGA: Super-Cool! Inilah Review Album D-Day milik Agust D yang Asyik Didengarkan Selama Suga BTS Wamil
"Ya, aku banyak bermain-main tahun ini. Tapi aku juga menggarap album sejak Januari kok," ungkap RM di pengujung live broadcast. "Aku akan terus merampungkannya sampai tiba waktunya untuk berangkat (wamil)," tutur pelantun Wild Flower itu.
Beberapa hari lalu, ia mengunggah foto dirinya di studio. Tanpa caption, hanya tulisan H-7. ARMY (sebutan fans BTS) menduga bahwa ia akan merilis karya dalam waktu dekat.
BACA JUGA: Akhirnya Nongol! Suga BTS Live Weverse Sebelum Wamil: Lapor, Aku Masih Hidup, Lho!
6. Kabar V masuk STF Benar
7 FAKTA SERU BTS yang terungkap dalam live Weverse sebelum wamil. Foto: ilustrasi pasukan STF, divisi yang akan dimasuki V.-Yonhap News-