JAKARTA, HARIAN DISWAY - Persija Jakarta akan menghadapi laga penting melawan Persebaya Surabaya, 9 Desember mendatang. Jelang bertandang ke markas Bajol Ijo , Thomas Doll tengah fokus membenahi finishing para pemainnya.
Hal itu dilakukan Thomas Doll melihat dua hasil pertandingan terakhir. Macan Kemayoran dua kali bermain seri.
Pekan lalu, Andritany cs ditahan imbang 1-1 oleh tamunya Persita Tangerang. Macan Kemayoran tampil dominan di laga itu.
Namun, Dewi Fortuna hanya mengijinkan skuad asuhan Thomas Doll itu, medapat hasil imbang.
“Finishing akan selalu menjadi pekerjaan rumah musim ini. Karena kami hampir mendominasi permainan, berlarian selama 90 menit, dan terus memegang bola, tapi selalu kesulitan mencetak gol,” tutur Thomas Doll dikutip dari laman resmi klub.
BACA JUGA:Arema Takluk dari Bali United, Fernando Valente: Kami Melawan 3 Tim!
BACA JUGA:Gaji Radja Nainggolan Capai 5 Miliar, Bhayangkara FC Buat Proyek Besar
Hal itu menjadi evaluasi besar lini depan Persija. Sebab mereka baru saja mendatangkan striker haus gol milik Arema FC, Gustavo Almeida di putaran kedua liga.
Maciej Gajos setelah mencetak gol ke gawang Persita Tangerang, 3 Desember 2023-instagram @persija-
Sayang seribu sayang, Almeida harus menepi lantaran dibekap cedera. Penyerang asal Brasil itu, diperkirakan absen hingga beberapa waktu.
Macan Kemayoran pun menaruh harapan pada sosok Ryo Matsumura di laga Sabtu besok. Ia akan menjadi motor serangan Persija bersama Majiec Gajos.
BACA JUGA:Jelang Lawan Persebaya, 3 Pemain Tengah Persija Ini Sedang On Fire
BACA JUGA:Membedah 4 Variasi Formasi Persija Jelang Lawan Persebaya
Sementara di posisi ujung tombak, akan diisi oleh Aji Kusuma, seperti laga melawan Persita. Penyerang masa depan Persija itu, diandalkan menjadi juru gedor tim.
“70-80 persen dari laga musim ini selalu seperti itu. Kami bermain lebih baik tapi tak mampu membawa kemenangan,” lanjut Thomas.