Dalam mengakhiri pidatonya, Ganjar berterima kasih kepada BAKI GAMA 03 atas keterlibatannya dalam mengawal demokrasi.
Ia berharap seluruh elemen masyarakat tertib, mengikuti aturan, dan bersama-sama memastikan keadilan serta ketenangan bagi semua warga Indonesia.
Ganjar juga mengajak advokat-lawyer BAKI GAMA 03 untuk menjadi penerima kuasa dari rakyat yang terzolimi, seiring dengan upaya memastikan keadilan dan respons cepat.
"Masyarakat harus mendapatkan keadilan, ketenangan, dan respons yang cepat. Itulah bagian dari Sat-set dan Tas-tes Ganjar-Mahfud. Terima kasih, selamat berjuang, karena kita selalu bersama dengan rakyat," ucap Ganjar Pranowo.