Jangan Cari Calo! Tiket GDA 2024 Masih Tersedia, Ini Link Pembelian Resminya

Sabtu 06-01-2024,09:09 WIB
Reporter : Retna Christa
Editor : Retna Christa

Cara membelinya sederhana. Tinggal cari kategori tiket yang kamu inginkan, lalu klik jumlah yang dibutuhkan.

BACA JUGA:Sudah Worth It? Ini Line Up Golden Disc Awards 2024 di Jakarta, Ada NewJeans Sampai ZeroBaseOne!

Langkah selanjutnya, kamu punya waktu 15 menit untuk mengisi data diri. Mereka membutuhkan data seperti nama lengkap, nomor identitas (KTP, SIM, atau paspor), nomor telepon, dan alamat email. Setelah itu, tinggal bayar.

Harga yang tertera itu belum termasuk pajak sebesar 15% dan platform fee. Jadi, jangan kaget kalau tagihanmu lebih besar daripada harga aslinya.

Setelah bayar, kamu tinggal tunggu sampai tiket elektronik (e-voucher) dikirim ke alamat email yang sudah kamu daftarkan.

Beli dadakan, apakah masih bisa menukarkan tiket? Tentu saja. Penukaran pada hari-H dibuka pada Sabtu, 6 Januari 2024, pukul 10.00 WIB sampai 18.00 WIB. Lokasinya di Beach City International Stadium, Ancol.


JANGAN cari calo! Tiket GDA 2024 masih tersedia, ini link pembelian resminya. Foto: lineup GDA 2024 mulai NewJeans, IVE, sampai Stray Kids dan Seventeen.-Soompi-

BACA JUGA:Golden Disc Awards 2024 di Jakarta Rilis Daftar Nomine, Jungkook vs Jimin di Kategori Lagu Terbaik

BACA JUGA:Heboh! Harga Tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta Dirilis, Netizen Ribut VIP Rp 6 Juta

Yang diperlukan untuk penukaran tiket adalah:

1. E-voucher yang dicetak di kertas. Boleh berupa screenshot atau printout langsung dari website. E-voucher ini akan ditukar dengan wristband.

2. Kartu identitas. Ya, membawa KTP, SIM, atau paspor sifatnya wajib. Nomor identitasmu akan dicocokkan dengan nomor di e-voucher.

3. Kalau berhalangan menukarkan sendiri, kamu bisa meminta tolong orang lain dengan membekalinya surat kuasa bermaterai. Tandatanganmu harus basah. Oh ya, si penukar tiket juga harus membawa fotokopi identitasmu.

Jika tiket sudah beres, tinggal datang ke JIS mulai Sabtu sore. Open gate pukul 13.00 WIB, dan kamu sudah bisa masuk area konser pada pukul 15.00 WIB.

GDA 2024 menghadirkan sederet performance top. Mulai dari Seventeen, Stray Kids, NewJeans, ENHYPEN, dan ZeroBaseOne. Lalu, masih ada IVE, Le Sserafim, BoyNextDoor, dan Fifty Fifty. Selamat bersenang-senang! (*)

Kategori :