HARIAN DISWAY - Falcon Pictures akhirnya mengumumkan film yang paling dinanti para penggemar cerita Dilan. Berjudul Dilan 1983: Wo Ai Ni. Segera diproduksi tahun ini, film itu akan tayang pada tahun ini juga.
Film ini sendiri mengambil sisi lain dari cerita Dilan yang sebelumnya membahas tentang perjalanan cinta dan konflik yang dihadapi Dilan di masa remaja.
Digarap sutradara Fajar Bustomi, skerario digarap Pidi Baiq bersama Alim Studio. Ia membuat cerita yang mengisahkan Dilan di masa kecil atau saat duduk di bangku SD.
Dalam proses sebelum syuting ternyata banyak sekali fakta menarik di dalamnya. Simak apa saja fakta film ini.
BACA JUGA: Film Dilan 1983: Wo Ai Ni Bakal Tayang Tahun ini, Siapa Pemeran Dilan?
1. Film digarap meskipun buku belum selesai
Meskipun syuting filmnya sudah dimulai pada 29 Januari 2024, buku Dilan 1983: Wo Ai Ni ternyata masih dalam proses pengerjaan.
Namun, Pidi telah memberikan bocoran bahwa bukunya akan diproduksi secara paralel dengan pembuatan film dan direncanakan akan dirilis lebih dulu.
"Paling dibuat filmnya dulu aja, sementara bukunya sebentar lagi. Tinggal beberapa halaman, daripada menunggu saya. Saya kan tipe orang yang suka bergairah," katanya.
"Jadi, keduanya akan dikerjakan secara bersamaan dan sementara syuting film berlangsung, bukunya akan segera terbit. Namun, yang pasti, bukunya akan dirilis lebih dulu," ungkapnya
2. Mencari pemeran Mei Lien yang memakan waktu Lama
Peran Mei Lien di film ini sangat penting. Oleh karena itu tim produksi tidak ingin gegabah dalam memilih dan menentukan siapa yang dapat memerankannya.
"Yang paling menarik waktu harus memilih pemeran Mei Lien. Mungkin itu butuh satu tahun. Saya cari pakai media sosial, buka-buka YouTube, tahu-tahu ketemu beberapa, salah satunya Malea," kata Pidi.
Hingga akhirnya, ia menemukan Malea Emma yang menurut Pidi cocok dengan peran Mei Lien. Namun, Malea saat itu sedang ada di Amerika. Dibawalah Malea ke Indonesia untuk main film.
3. Eks Member JKT48 menjadi pemain lagi