HARIAN DISWAY - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto menyampaikan bahwa ia ingin bangsa Indonesia menjadi bangsa yang berdiri di atas kaki sendiri (berdikari). Ia menegaskan bahwa ia tak ingin rakyat Indonesia hanya memiliki penghasilan upah minimum regional (UMR).
"Kami bertekad untuk rakyat Indonesia berdiri di atas kakinya sendiri. Rakyat Indonesia tidak boleh dan kita tidak mau rakyat kita dengan upah murah dengan UMR, tidak mau. Tidak mau, kita bukan bangsa UMR!" tegas Prabowo saat menghadiri Kampanye Akbar di Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat, 9 Februari 2024.
Dalam kesempatan itu, Prabowo juga menjelaskan komitmennya bersama cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka dan para tokoh-tokoh di Koalisi Indonesia Maju untuk membuat rakyat Indonesia berdikari.
"Kami bertekad membuat Indonesia berdiri di kaki sendiri. Kita tidak mau lihat masyarakat Indonesia terima upah dengan murah, kita tidak mau jadi bangsa kacung, Indonesia bangsa yang terhormat," kata Prabowo.
BACA JUGA:Dapat Request Joget dari Warga Sidoarjo, Prabowo Minta Izin ke Kyai Dahulu
BACA JUGA:Prabowo Turun dari Panggung Sapa Ratusan Ribu Masyarakat Jawa Timur di Sidoarjo
Lebih jauh, Prabowo menjelaskan bahwa masa depan Indonesia bergantung pada pilihan rakyat dalam Pemilu 2024 yang tinggal menghitung hari. "Jadi kita butuh lima hari lagi, kalian akan menentukan nasib bangsa Indonesia di pemilu nanti, nasib 5-30 tahun ke depan ada di tangan kalian," kata Prabowo, kemarin.
Ia pun kemudian meminta mandat dari rakyat untuk bisa bersama membangun Indonesia apabila ia terpilih sebagai Presiden RI 2024-2029. "Bapak-bapak, emak-emak, adek-adek aku yang aku sayangi, saya mohon mandat dari semuanya, izin dari semuanya. Ayo bersama-sama bangun Indonesia," ucap Prabowo. (*)