BACA JUGA:Jadwal Lengkap Pekan ke-25 Liga 1: Dua Laga Digelar di Stadion yang Sama
David Da Silva pun memutuskan keluar dan kini ia bergabung bersama Persib Bandung.
2. Ze Valente (2022-2024)
Ze Valente absen di laga Persija vs Persebaya. Sebelumnya ia masuk dalam 22 pemain yang ikut ke Jakarta, Minggu 30 Juli 2023. Namun keberadaannya tiba-tiba menghilang ketika pertandingan akan dimulai.--instagram @officialpersebaya
Pemain asing selanjutnya yang dikontrak lebih dari semusim oleh Persebaya bukan datang dari penyerang. Melainkan dari posisi gelandang serang atau playmaker. Pemain tersebut adalah Ze Valente.
Ze Valente bergabung bersama Persebaya di pertengahan musim 2022/2023. Saat itu ia diplot menjadi pengganti Higor Vidal. Sebelum berbaju Persebaya, Ze Valente membela tim asal Jawa Tengah, PSS Sleman.
Duetnya bersama Alwi Slamat di lini tengah Persebaya, membuat aliran serangan Bajol Ijo terlihat rapi. Buktinya di akhir musim, gelandang asal Portugal itu berhasil mencatatkan empat gol dan enam assist bersama Persebaya.
Melihat performa apiknya itu, Ze Valente dikontrak Persebaya untuk musim 2023/2024. Namun, kini sang pemain sedang menjalani masa peminjaman di Persik Kediri.
Belum jelas nasib Ze Valente bersama Persebaya untuk musim depan. Entah Persebaya akan mematenkan kembali Ze Valente untuk musim berikutnya, atau mengikhlaskanya bermain bersama Persik Kediri.
BACA JUGA:Pelatih Baru Arema FC Widodo C. Putro Yakin Singo Edan Bangkit
BACA JUGA:Optimisme Bernardo Tavares, Bawa PSM Makassar Kembali ke Papan Atas
3. Sho Yamamoto (2022-2024)
Aksi Sho Yamamoto yang berusaha melewati hadangan pemain Persik Kediri, 27 Oktober 2023-Instagram @officialpersebaya -
Pemain yang satu ini merupakan salah satu skuad History Maker Persebaya. Ya, dia adalah Sho Yamamoto. Pemain asal Jepang itu memikul ekspekstasi berat, menggantikan sosok Taisei Marukawa.
Tapi, beban itu sama sekali tak terlalu dipikirlkan Sho Yamamoto. Penyerang yang menempati sisi kanan serangan Persebaya itu, bisa bermain menjadi dirinya sendiri dan bermain dengan gayanya.
Gocekannya memang tak selihai Marukawa. Tapi, soal kecepatan dan semangat juang, Sho Yamamoto mungkin menjadi pemenanangnya.