"Maksudnya supaya gampang dicari. Kalau semua seragam, hilang satu susah nyarinya. Apalagi yang ikut Sincia Run ini seribu lebih," sahut Ernst Revianto, salah seorang member komunitas tersebut.
Busana paling unik dikenakan oleh Fina Susanti. Rambutnya orange menyala. Berkacamata hitam dan berpakaian Spider-Man. Ketika difoto, dia selalu berpose menjulurkan jari telunjuk dan kelingking. Sama seperti gerakan superhero tersebut ketika melontarkan jaring.
Fina Susanti mengenakan kostum Spider-Man saat mengikuti Sincia Run 2024. -FOTO: BOY SLAMET-HARIAN DISWAY-
"Karena saya ini seorang cosplayer. Anggota komunitas Marvel Indonesia. Jadi setiap ada event, saya selalu mengenakan pakaian superhero. Termasuk dalam ajang Sincia Run," ungkapnya. Mengapa memilih Spider-Man? "Keren aja, sih. Saya kemarin sudah mengenakan kostum Black Panther, Wonder Woman, Dr Strange, dan lain-lain. Hari ini waktunya Spider-Man," ujarnya kemudian tersenyum.
Pada akhir acara digelar pengundian door prize dan pembagian hadiah. Panitia menyumbangkan sebagian dari hasil penjualan tiket registrasi kepada SLB YPAC Surabaya. Minarto Basuki, ketua panitia Sincia Run 2024 menyerahkan bantuan itu secara simbolis kepada perwakilan YPAC. Yakni Nenny Budi Susetyo dan Ratna Kusumawardhani.
Tampak perasaan haru-bahagia di wajah Nenny sebagai Wakil Ketua 1 YPAC. "Kami ini yayasan sosial nirlaba. Berdiri sendiri dan semua diupayakan sendiri. Menaungi anak-anak disabilitas dengan kerelaan hati. Kami bersyukur mendapat bantuan dari kegiatan Sincia Run ini," ujar perempuan 72 tahun itu.
Komunitas Rebyek ikut meramaikan Sincia Run 2024. -FOTO: BOY SLAMET-HARIAN DISWAY-
Total bantuan yang mereka dapatkan senilai Rp 26,5 juta. Jumlah yang cukup besar dan akan dipergunakan untuk kesejahteraan karyawan serta melengkapi fasilitas-fasilitas sekolah. Juga untuk membantu para disabilitas yang berasal dari keluarga kurang mampu.
Sharing Joy, Caring Together. Berbagi keceriaan dan kepedulian. Berlari dengan hati gembira. Menjalin keakraban satu sama lain serta berbagi kepada sesama. Sehingga kebahagiaanlah yang terpancar dari wajah semua orang yang terlibat dalam Sincia Run 2024. (*)