Keren! Come back to me Milik RM BTS Puncaki iTunes di 82 Negara, Termasuk Indonesia

Sabtu 11-05-2024,13:17 WIB
Reporter : Retna Christa
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Comeback solo RM BTS sukses besar. Single barunya, yang berjudul Come back to me, langsung mendominasi chart iTunes di berbagai negara.

Lagu itu merupakan single prarilis dari album terbarunya, Right Place, Wrong Person, yang bakal diluncurkan pada 24 Mei 2024 mendatang. Dirilis pada Jumat, 10 Mei 2024 pukul 13.00 KST, tak sampai 24 jam, ia sudah memuncaki berbagai tangga lagu.

Ya, pada 11 Mei 2024 pagi, Come back to me sudah menempati posisi nomor satu di iTune Top Songs di 82 negara. Termasuk Jerman, Prancis, Jepang, Brazil, dan tentu saja, Indonesia.

BACA JUGA:RM BTS Rilis MV Come Back to Me, Ini Peran 7 Aktor Top yang Nongol di Sana

Antusiasme ARMY (sebutan fans BTS) untuk menonton klip video Come back to me yang sangat artistik juga begitu tinggi. Hanya dalam waktu 22 jam, music video (MV) lagu tersebut sudah diputar lebih dari 5 juta kali.


Penasaran Siapa Saja 7 Aktor Yang Muncul di MV Come Back to Me RM BTS, Simak Penjelasan Berikut!--Instagram

RM memang sedang menjalani wajib militer. Namun, bukan berarti ia belum pernah membawakan lagu tersebut. Ia kali pertama mengungkap eksistensi Come back to me ketika menjadi bintang tamu konser Suga BTS, Suga | Agust D D-Day Tour The Final di Seoul, 6 Agustus 2024 lalu.

"Ini adalah salah satu track favorit dari proyek baruku. Cuma belum ada judulnya," ungkap RM saat itu. ARMY sempat mengira lagu itu akan dirilis sebelum Kim Nam Joon (nama asli RM BTS) berangkat wamil. Namun, hingga ia pergi pada 11 Desember 2023, lagu itu tak kunjung diluncurkan.

BACA JUGA:Penuh Makna, Ini Lirik dan Terjemahan Lagu Come back to me milik RM BTS

BACA JUGA:Bertabur Bintang! Ini 7 Aktor yang Muncul di MV Come Back to Me Milik RM BTS, Ada Aktris Pachinko

Ternyata, ia memilih waktu yang tepat untuk merilis karya tersebut.

RM, seperti biasa, menulis sendiri lirik dalam Come back to me. Sedangkan komposisi musik dan aransemennya digarap oleh Oh Hyuk dari band Hyuk Oh.


KEREN! Come back to me milik RM BTS puncaki iTunes di 82 negara, termasuk Indonesia.-Bighit Music -

Musisi-musisi yang dicomot berasa dari berbagai negara. RM sengaja tidak menggarap album ini bersama musisi in-house BigHit Music, agensi BTS. Sebaliknya, ia melibatkan Kuo, member band Taiwan Sunses Rollercoaster, untuk mengisi gitar dan bas.

Sedangkan penyanyi dan penulis lagu JNKYRD dan San Yawn dari Balmin Tiger juga membantunya dalam memperkaya musik Come back to me. JNKYRD juga nongol dalam klip video Come back to me.

Kategori :