Garuda Diambang Jurang, Kemenangan Melawan Filipina Harga Mati!

Jumat 07-06-2024,10:13 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Salman Muhiddin


Timnas Indonesia bersiap menghadapi Irak di laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia Grup F, 6 Juni 2024-Instagram @marselinoferdinan10-

Skenario pertama adalah skenario yang paling gampang bagi Indoneia untuk melaju ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 . Caranya adalah Indonesia harus menang saat melawan Filipiuna.

Jika Indonesia menang melawan Filipina, maka mereka akan meraih 10 poin dan otomatis lolos ke putaran selanjutnya dengan menyandang status runner-up Grup F.

Dengan perolehan poin itu Vietnam sudah tidak mungkin mengejar Indonesia. Meskipun mereka menang melawan Irak, hal itu tidak berarti. Karena Vietnam maksimal hanya bisa mengumpulkan 9 poin.

BACA JUGA:Ini 3 PR Timnas Indonesia Usai Ditahan Tanzania, Lini Depan Garuda Tumpul!

- Skenario 2: Seri Melawan Filipina


Timnas Indonesia vs Irak, Kualifikasi Piala Dunia 2026-@timnas.indonesia-Instagram

Skenario lainnya untuk Indonesia lolos ke babak ketiga adalah jika Indonesia bermain imbang dengan Filipina.  Jika hasil seri yang hanya didapatkan Garuda, Indonesia hanya akan mendapat 8 poin. 

Dengan perolehan poin tersebut, Indonesia membutuhkan "bantuan" Irak untuk minimal menahan imbang Vietnam.  Karena jika Vietnam ditahan imbang atau kalah dari Irak, mereka maksimal hanya mendapatkan 7 poin dan berada di posisi ketiga.

Hal itu pun tetap bisa membawa Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

BACA JUGA: Pengamanan Pemain Timnas Indonesia Diperketat, Fans Diminta Jaga Jarak Karena...

- Skenario 3: Kalah dari Filipina


Rangking FIFA Terbaru Setelah Timnas Indonesia vs Tanzania-dok.PSSI-

Skenario terburuknya adalah ketika Indonesia gagal meraih kemenangan, alias Indonesia dikalahkan Filipina di tanggal 11 Juni 2024 besok.

Jika Indonesia kalah dari Filipina, peluang lolos ke putaran selanjutnya menjadi sangat tipis. Indonesia hanya akan mendapatkan 7 poin dengan selisih gol minimal -3.

Kemungkinan kalah selisih gol dari Vietnam juga membuka peluang bagi Vietnam untuk lolos. Itu adalah skenario yang tidak diinginkan Timnas Garuda.

Kategori :