Kanada Tundukkan Peru 1-0, Jonathan David Jadi Pahlawan

Rabu 26-06-2024,09:05 WIB
Reporter : Hilmy Maulana
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Pada lanjutan Grup A Copa America 2024, Timnas Kanada berhasil mengalahkan Peru dengan skor tipis 1-0. Pertandingan ini berlangsung di Children's Mercy Park, Kansas City, Amerika Serikat, pada Rabu pagi 26 Juni 2024 waktu WIB. Gol tunggal dalam laga ini dicetak oleh Jonathan Christian David pada menit ke-74.

"Kemenangan ini sangat berarti. Ini berarti bahwa kami memiliki segalanya untuk diperjuangkan di laga terakhir untuk bisa lolos dari fase grup. Ini adalah laga yang sulit, tetapi kami berhasil meraih tiga poin hari ini," ujar kapten Timnas Kanada, Alphonso Davies. "Kami akan menikmati momen ini, tetapi kami tahu bahwa pekerjaan kami belum selesai," ungkapnya.

Sementara itu, gelandang Timnas Kanada, Stephen Eustaquio menambahkan, "Kami terlalu naif di babak pertama, tetapi bermain lebih langsung di babak kedua," tuturnya. 

Jalannya Pertandingan

Sejak peluit babak pertama dibunyikan, Timnas Peru langsung mengambil inisiatif menyerang. Di bawah komando Jorge Fossati, mereka tampil agresif meskipun beberapa peluang yang tercipta belum mampu membuahkan hasil.

La Blanquirroja, julukan Timnas Peru, terus menekan hingga menit ke-15 dengan lima pemain tengah yang solid, tidak memberikan kesempatan bagi Kanada untuk mengembangkan permainan.

BACA JUGA:Hasil Final NBA : Miami Heat Berhasil Imbangi Denver Nuggets di Game 2

BACA JUGA:Perjalanan Denver Nuggets dan Miami Heat ke Final NBA 2023

Timnas Kanada, yang bermain dengan formasi 4-2-3-1, tampil bertahan dengan baik. Moise Bombito dan kolega berhasil menggagalkan serangan-serangan Peru. Di sisi lain, The Reds, julukan Timnas Kanada, hanya bisa menunggu peluang melalui serangan balik. Hingga akhir babak pertama, tidak ada gol yang tercipta.

Memasuki babak kedua, Kanada mulai lebih berani dalam menyerang. Sayangnya, peluang-peluang yang didapatkan sering kali tidak bisa dimaksimalkan. Pada menit ke-59, Peru harus bermain dengan 10 pemain setelah Miguel Araujo menerima kartu merah langsung karena pelanggaran keras terhadap pemain Kanada.

Kondisi ini dimanfaatkan dengan baik oleh Kanada. Pada menit ke-74, Jonathan David berhasil memecah kebuntuan dengan golnya yang membuat Kanada unggul 1-0. Meski Peru mencoba bangkit dan terus menekan di sisa waktu pertandingan, usaha mereka untuk menyamakan kedudukan selalu gagal.

Akhirnya, hingga peluit panjang dibunyikan, skor tetap 1-0 untuk kemenangan Kanada. Pasukan Jorge Fossati harus menerima kekalahan tipis ini dan berusaha lebih keras di pertandingan berikutnya.

BACA JUGA:Inggris Masuk Grup Paling Membosankan di Euro 2024: 6 Pertandingan, 5 Kali Imbang!

BACA JUGA:Kuda Hitam Euro 2024: Austria Tekuk Belanda 3-2

Susunan Pemain Peru vs Kanada

Peru (3-5-2): 1-Pedro Gallese (GK), 15-Miguel Araujo, 5-Carlos Zambrano, 22-Alexander Callens; 7-Andy Polo, 8-Sergio Pena, 16-Wilder Cartagena, 23-Piero Quispe, 6-Marcos Lopez; 14-Gianluca Lapadula, 20-Edison Flores.

Pelatih: Jorge Fossati

Kanada (4-2-3-1): 16-Maxime Crepeau (GK), 2-Alstair Johnson, 15-Moise Bombito, 13-Derek Cornelius, 22-Richie Laryea; 8-Ismael Kone, 7-Stephen Eustaquio; 23-Liam Millar, 10-Jonathan David, 19-Alphonso Davies; Cyle Larin.

Pelatih: Jesse Marsch

Statistik Peru vs Kanada

Tembakan: 9-5

Tembakan ke arah gawang: 4-2

Penguasaan bola: 49%-51%

Akurasi operan: 71%-77%

Kartu kuning: 0-1

Kartu merah: 1-0

Offside: 3-1

Tendangan sudut: 2-1

(*)

Kategori :