HARIAN DISWAY – Welber Jardim pemain andalan Timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2024 alami cedera yang didapatkannya pada laga terakhir Grup A melawan Timor Leste.
Pada laga tersebut Jardim telah bermain sejak menit pertama dan tampil mengesankan dalam pertandingan Indonesia vs Timor Leste, Selasa, 23 Juli 2024.
Pemain Sao Paulo itu tampak mengalami cedera usai pertandingan melawan Timor Leste.
Bahkan setelah pertandingan sengit antara Indonesia vs Timor Leste, Welber tampak menggunakan kursi roda saat keluar dari Stadion Gelora Bung Tomo.
Sepanjang pertandingan Welber menunjukkan dominasinya di lini tengah dan berkontribusi besar dalam mengantarkan Garuda Muda meraih kemenangan.
BACA JUGA:Timnas Indonesia U-19 Gilas Timor Leste 6-2 di Kualifikasi Piala AFC U-19 2023
BACA JUGA:'Sergio Ramos' Timnas Indonesia: Kadek Arel Bek Tengah yang Rajin Sumbang Gol
Namun, di akhir babak kedua, momen nahas menimpa Welber. Ia terjatuh dan mengerang kesakitan di area lutut kirinya.
Hingga akhirnya Welber tak mampu melanjutkan pertandingan dan akhirnya ditarik keluar pada menit ke-82.
Akibat cidera yang dialami oleh Welber Jardim tersebut membuatnya terancam tidak bisa mengikuti laga selanjutnya, yakni Semi Final.
Timnas Indonesia U-19 Indonesia berhasil memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala AFF U-19 2024.
Kepastian itu berhasil didapatkan atas kemenangan skuad Garuda Nusantara atas Timor Leste di laga terakhir Grup A dengan skor akhir 6-2.
BACA JUGA:Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik, Tembus Peringkat 133 Dunia
BACA JUGA:Profil Striker Naturalisasi Jens Raven Penutup Kemenangan Atas Timnas Filipina