BACA JUGA:Peta Kekuatan Liga Italia Pasca Keruntuhan Juventus, Bianconeri Mau Bangkit Lagi!
Federico Chiesa Segera Keluar dari Juventus
Aksi Federico Chiesa saat melawati hadangan pemain AS Roma, 6 Mei 2024-Instagram -@juventus
Menurut pengamat sepak bola Italia, Giovanni Albanese, keputusan untuk memisahkan Federico Chiesa dari sesi latihan tim utama adalah upaya klub untuk secara halus mendorongnya keluar dari Turin.
Tampaknya, hengkangnya Federico Chiesa dari Juventus hanya masalah waktu, dan kemungkinan besar akan terjadi dalam waktu dekat.
Langkah Juventus itu sebenarnya sudah diprediksi oleh banyak pihak. Tapi tetap mengejutkan mengingat betapa pentingnya peran Federico Chiesa bagi tim beberapa bulan lalu, terutama saat Juventus masih dilatih oleh Massimiliano Allegri.
BACA JUGA:Juventus dan Wojciech Szczesny Sepakat Berpisah, Enggak Cocok dengan Thiago Motta!
AC Milan dan AS Roma Berebut Federico Chiesa
Duet Federico Chiesa dan Dusan Vlahovic kkembali dipercaya sebagai ujung tombak penyerangan Juventus saat menghadapi AC Milan di pekan ke-34-instagram -@fadexchiesa
Federico Chiesa sebelumnya merupakan salah satu pemain andalan yang selalu bisa diandalkan untuk menciptakan peluang dan memberikan kontribusi penting di lapangan.
Sementara itu, AS Roma tampaknya tidak sendirian dalam perburuan Federico Chiesa. Menurut laporan dari Sky Sport Italia, AC Milan juga mempertimbangkan untuk mengajukan tawaran.
Terlebih jika situasi Federico Chiesa tidak berubah hingga akhir bursa transfer. Juventus sendiri diperkirakan akan mematok harga minimal 15 juta Euro untuk Federico Chiesa.
BACA JUGA:Juventus Perkenalkan Jersey Ketiga Karya Adidas, Elegan!
Angka itu mungkin terlihat kecil mengingat Federico Chiesa masih berusia 27 tahun dan memiliki 51 penampilan bersama Timnas Italia.
Bagi klub yang tertarik, hal itu bisa menjadi kesempatan emas untuk mendapatkan pemain berkualitas dengan harga yang relatif terjangkau.
Situasi Federico Chiesa saat ini memang tidak ideal, tapi dengan ketertarikan dari klub-klub besar, masa depannya di Liga Italia masih terbuka lebar.