"Transisi ke sistem digital tidak boleh setengah-setengah, dan harus dibarengi dengan infrastruktur yang memadai serta koordinasi yang baik antar lembaga terkait," ujar Puan.
BACA JUGA:Puan Maharani Ucapkan Terima Kasih Pada Demonstran: DPR Selalu Memperhatikan Aspirasi Dari Rakyat
Di sisi lain, eks Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan ini berharap agar proses pendaftaran CPNS dilakukan secara transparan dan kredibel.
Puan juga berharap agar pendaftaran CPNS yang dimulai sejak 20 Agustus hingga 6 September 2024 itu dapat berjalan lancar sehingga melahirkan sumber daya manusia (SDM) berkualitas yang dapat mengisi kursi aparatur negara.
Artikel ini ditulis oleh Vrisca Sheilla, mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya, peserta Magang Regular di Harian Disway.