Happy Han Day! Simak Perjalanan Karier Han Jisung, All-Rounder Stray Kids yang Serbabisa

Sabtu 14-09-2024,13:30 WIB
Reporter : Diva Aura Kamila*
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Hari ini, 14 September 2024, adalah hari bahagia buat Han Stray Kids. Rapper sekaligus all-rounder Stray Kids itu merayakan ulang tahun yang ke-24.

Karier Han di industri musik Korea Selatan sudah penuh dengan pencapaian mengagumkan. Mulai dari debutnya yang mengesankan, hingga kontribusinya yang besar dalam dunia musik K-pop.

Han yang bernama lengkap Han Ji Sung, lahir di Incheon pada 14 September 2000. Ia sudah mengejar impian bermusik sejak kecil. Setelah tinggal di Malaysia, ia kembali ke Korea Selatan untuk mengejar cita-citanya sebagai idol.

Sebagai bagian dari Stray Kids dan unit produser 3RACHA, Han telah menunjukkan kemampuannya sebagai all-rounder. Ia jago dalam rap, vokal, dan produksi musik.

BACA JUGA:STAY Merapat! Harga Tiket Konser Stray Kids Tour DominATE Tour di Jakarta Berikut Seatplan dan Jadwal Penjualan

BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Lagu Jjam Milik Stray Kids, Ajak STAY untuk Stop Overthinking

Dari Tinggal di Malaysia Hingga Audisi JYP


Momen awal perjalanan Han Jisung sebagai trainee, sebelum ia melangkah ke dunia K-Pop. --X @skzpeaxh

Han adalah anak bungsu dari dua bersaudara. Ketika masih kecil, keluarganya pindah dari Incheon ke Mokpo. Ia menghabiskan masa kecilnya di kota pegunungan tersebut.

Ia bersekolah di Sekolah Dasar Okam di Korea sebelum keluarganya memutuskan pindah ke Malaysia. Di Malaysia, Han sempat sekolah di Fairview International School, tapi akhirnya memilih homeschooling.

Sejak kecil, Han sudah sangat suka musik. Ia mulai tertarik dengan rap dan membuat lagu sendiri sejak usia dini.

Musiknya banyak terinspirasi dari artis hip-hop seperti Epik High dan Zico. Selain itu, Han juga mulai suka bernyanyi setelah mendengar lagu Two Melodies dari Zion T.

BACA JUGA:Happy Birtyday, STAY! Stray Kids Siapkan Kado buat Fandom Setia yang Ulang Tahun ke-6

BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Lagu Mountains Milik Stray Kids, tentang Takdir dan Meraih Impian

Saat berusia 14 tahun, Han kembali ke Korea Selatan dengan dua tujuan. Pertama, ia ingin ikut audisi jadi idola K-pop. Kedua, ia juga berencana untuk lulus dari Ujian Kualifikasi Korea, yang penting untuk masuk perguruan tinggi di Korea Selatan.

Kategori :