Sinopsis Operation Undead, Film Zombie Thailand Dengan Latar Belakang Invasi Jepang

Sabtu 05-10-2024,07:00 WIB
Reporter : Diva Aura Kamila*
Editor : Retna Christa

Meskipun Mek terlihat keras terhadap adiknya, ia ingin keluarganya kembali rukun dan berharap Mok mau bergabung dengan tentara untuk ikut membela negara.

Suatu hari, Mek mendapat tugas untuk bergabung dengan pasukan Jepang. Mereka mengemban misi khusus memburu zombie yang muncul karena infeksi virus berbahaya. Virus itu adalah bagian dari eksperimen senjata biologis yang dilakukan Jepang pada penduduk lokal di Thailand.

Mek terpaksa meninggalkan istrinya yang sedang mengandung demi menjalankan misi. Tekanannya semakin berat ketika ia mengetahui bahwa adiknya, Mok, sudah terinfeksi virus itu.

BACA JUGA:Rekomendasi Tiga Series Thailand, Yuk Ditonton!

BACA JUGA:Trailer Pertama Ballerina Telah Dirilis, Spin-Off John Wick


Sinopsis Operation Undead, Film Zombie Thailand Dengan Latar Belakang Invasi Jepang. Foto: Adegan dalam film Operation Undead--YouTube Cinépolis Indonesia

Mek dan timnya terus berjuang melawan wabah zombie yang semakin meluas. Mereka mengetahui bahwa virus ini membuat orang yang terinfeksi menjadi sangat agresif dan sulit dikendalikan.

Orang-orang yang terkena virus ini akan berubah menjadi zombie setelah beberapa waktu, dan mulai menyerang siapa saja yang ada di sekitar mereka. Setiap orang yang digigit zombie juga akan tertular dan berubah menjadi zombie.

Mok awalnya tidak mau ikut pertempuran. Tapi akhirnya ia bergabung setelah kelompok wajib militer yang diikutinya diserang zombie. Mek harus berjuang menyelamatkan adiknya sebelum virus membuat Mok berubah sepenuhnya jadi zombie.

Di saat yang sama, Mek juga harus menjalankan tugas untuk menghentikan penyebaran virus dan melindungi warga sipil yang tersisa.

BACA JUGA:7 Fakta Menarik Film Home Sweet Loan, Salah Satunya Tip Membeli Rumah

BACA JUGA:Relatable! Sinopsis Home Sweet Loan, Potret Perjuangan Sandwich Generation Membeli Rumah

Dalam pertempuran yang semakin sengit, pasukan Jepang mencoba berbagai cara untuk mengatasi wabah zombie ini. Namun, virus itu terus menyebar dan mulai menghancurkan mereka dari dalam.

Apakah Mek berhasil menyelamatkan Mok dari infeksi zombie? Bagaimana keadaan istri Mek dan keluarganya selama kekacauan yang ditimbulkan oleh invasi Jepang dan penyebaran virus?

Apakah virus zombie berhasil untuk dimusnahkan?

Kategori :