Ia menjawab, "Zaccagni memiliki masalah yang harus diselesaikan. Rovella ada dalam daftar list panjang, tapi ada dua gelandang yang memiliki karakteristik yang sama, jadi kami lebih memilih mereka," ucapnya.
"Jika berbicara tentang Politano, kami terus memantaunya dan mengetahu segalanya, termasuk hal-hal yang tidak anda ketahui," tambahnya.
"Kami memutuskan sistem ini karena kami memiliki banyak pemain kuat yang memiliki sistem ini di klub mereka sehingga mereka cocok dan terbiasa, jadi itu adalah pendekatan yang logis," ujarnya.
Dirinya juga mengomentari gelandang serang Monza, Daniel Maldini, debutan di timnas Italia, "dia adalah pemain yang karakteristiknya tidak kami miliki, dia kuat dan mampu bergerak cepat di celah sempit," timpalnya.
"Dia pemain elegan dan tembakan jarak jauhnya bagus, jelas dia harus tumbuh berani dan berkarakter, saya tidak akan ragu memasukkannya apabila ia dibutuhkan," pungkasnya.(*)
*) Peserta Magang MBKM dari Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris Universitas Negeri Surabaya