Persis vs Borneo FC 3-2: Laskar Sambernyawa Comeback, Persebaya Anteng di Puncak

Sabtu 19-10-2024,21:02 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Gunawan Sutanto

HARIAN DISWAY - Hasil laga Persis vs Borneo FC di lanjutan Liga 1 2024/2025 berakhir dengan skor 3-2, Sabtu, 19 Oktober 2024. Kemenangan itu membawa Persis Solo sementara aman dari zona degradasi. 

Meski sempat tertinggal dari Pesut Etam (sebutan Borneo FC), Persis Solo berhasil menunjukkan ketangguhan mereka dan meraih comeback.

Gol-gol kemenangan Persis dicetak oleh Moussa Sidibe, Karim Rossi, dan Arkhan Kaka. Sementara Borneo FC mencetak dua gol melalui Gabriel Furtado dan Leo Gaucho.

BACA JUGA:Arema FC vs Malut United 3-1: Singo Edan Gulung Laskar Kie Raha

Jalannya Pertandingan Persis vs Borneo FC


Persis Solo berhasil bangkit dengan mengalahkan Borneo FC 3-2 di pekan kedelapan Liga 1 2024/2025, 19 Oktober 2024-Instagram @persisofficial-

Sebagai tuan rumah, Persis Solo justru harus tertinggal lebih dulu. Di menit ke-15, Gabriel Furtado membawa Borneo FC unggul melalui sundulan yang memanfaatkan situasi sepak pojok.

Gol itu sempat membuat pendukung Persis terdiam sejenak. Namun, Laskar Sambernyawa (sebutan Persis Solo) tidak tinggal diam.

Mereka terus menekan dan akhirnya berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-34. Moussa Sidibe mencatatkan namanya di papan skor dengan tendangan kaki kirinya yang berhasil menjebol gawang Borneo FC.

Meski begitu, Borneo FC kembali memimpin. Pada menit ke-43, Leo Gaucho mencetak gol kedua untuk Borneo setelah menyambar umpan tarik dari Stefano Lilipaly.

BACA JUGA:Update Klasemen Persib dan Persebaya: Maung Bandung ke Tiga Besar, Bajol Ijo Terancam


Karim Rossi menyumbangkan satu gol saat Persis Solo menekuk Borneo FC 3-2, 19 Oktober 2024-Instagram @persisofficial-

Gol itu membuat Persis kembali tertinggal 1-2 hingga akhir babak pertama. Memasuki babak kedua, Persis Solo tampil lebih agresif.

Mereka terus menggempur pertahanan Borneo FC hingga akhirnya di menit ke-77, Karim Rossi berhasil mencetak gol penyama kedudukan melalui sundulan. Skor pun berubah menjadi 2-2.

Saat laga tampaknya akan berakhir imbang, Persis Solo mendapat momen krusial di menit ke-90. Arkhan Kaka, yang menjadi sorotan dalam pertandingan itu.

Kategori :