HARIAN DISWAY - Presiden RI Prabowo Subianto mengumumkan daftar menteri kabinet untuk periode pemerintahan 2024-2029 di Istana Merdeka pada Minggu malam, 20 Oktober 2024.
Presiden memulai pengumumannya dengan menyatakan bahwa kabinetnya akan diberi nama Kabinet Merah Putih.
Adapun Ketua Umum Partai Gerindra tersebut telah membagi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan-Riset dan Teknologi (Kemendikbud-Ristek) menjadi tiga kementerian terpisah untuk periode pemerintahannya 2024-2029.
Tiga kementerian yang terbentuk dari pemecahan Kemendikbud-Ristek tersebut terdiri dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, serta Kementerian Kebudayaan.
Posisi Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah diisi oleh Abdul Mu'ti, yang merupakan Sekretaris Umum (Sekum) PP Muhammadiyah.
"Prof. Dr. Abdul Mu'ti M.Ed, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah," ujar Prabowo saat mengumumkan nama-nama Menteri Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta pada Minggu, 20 Oktober 2024.
Selanjutnya, Prof. Dr. Ir. Satryo Soemantri Brodjonegoro dipercaya untuk menjabat sebagai Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi. Sementara itu, Dr. Fadli Zon, MSc akan mengemban tugas sebagai Menteri Kebudayaan.
Setelah mengumumkan nama-nama kabinet, Prabowo berencana menggelar pelantikan pada Senin hari ini.
Sebelumnya, Mendikbud Nadiem Makarim juga sudah mengungkapkan jika kemendikbud Ristek bakal dipecah menjadi tiga kementerian.
BACA JUGA:Prabowo Gunakan Mobil Nasional Maung Buatan Anak Negeri
BACA JUGA:Sebelum Terbang ke Solo, Jokowi Sampaikan Pesan untuk Presiden Prabowo
Ia menyatakan di penghujung masa jabatannya, tengah mempersiapkan transisi untuk pembentukan tiga kementerian baru tersebut.
"Pasti sukses menteri berikutnya. Kan, sekarang saya mentransisi ketiga menteri. Jadi beda, tergantung ada (Kementerian) Kebudayaan, Dikti (Pendidikan Tinggi), dan Diknas (Pendidikan Nasional) ya," terang Nadiem pada media di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat,18 Oktober 2024.