HARIAN DISWAY - Tim Rebellion Esports berhasil memenangkan pertandingan dramatis melawan tim Valhalla Esports dalam laga Mobile Legends di ESL Snapdragon Pro Series Season 6, Selasa, 5 November 2024.
Di game pertama, sang Banteng Biru (sebutan Rebellion) mencuri kemenangan melalui epic comeback, memanfaatkan peluang di late game untuk mengamankan base Valhalla meskipun sempat tertinggal.
Valhalla membalas di game kedua dengan dominasi penuh, terutama berkat permainan gemilang dari Mob100 yang membawa mereka unggul di pertengahan permainan dan akhirnya memaksa skor menjadi imbang 1-1.
Game ketiga menjadi penentu, dan Rebellion tampil lebih solid dan konsisten. Berkat kepandaian Aether mengamankan turtle dan lord, Rebellion mendominasi jalannya permainan sejak awal.
Valhalla kesulitan memberikan perlawanan yang signifikan, dan akhirnya harus merelakan kemenangan jatuh ke tangan Rebellion dengan skor akhir 2-1.
BACA JUGA:Geek Fam Kalahkan Rebellion Esports di MPL ID S14 Minggu Kelima!
BACA JUGA:Atasi Nexplay Evos, Rebellion Genflix Tantang Alter Ego
Hasil ini menegaskan kekuatan Rebellion di turnamen kali ini dan sekaligus memperpanjang langkah mereka di ESL Snapdragon Pro Series Season 6.
Jalannya Pertandingan Rebellion vs Valhalla
Pada game ke-1 Valhalla melawan Rebellion, secara draft terlihat Valhalla lebih unggul dengan mengantongi hero Zhuxin yang memiliki skil CC (Crowd Control) yang kuat dan juga Gatotkaca dengan Durabilitas yang tinggi.
Namun dari Tim Rebellion mengambil Khaleed sebagai roamer yang saat ini sedang meta, karena mobilitasnya yang tinggi dengan pasif yang dimilikinya.
Bruno sebagai marksman yang memiliki damage tinggi juga diamankan oleh Rebellion. Menjadikan investasi late game untuk Rebellion jika mengalami tekanan dari tim lawan.
Khaleed dapat menjangkau lane jauh, memudahkan Rebellion melakukan ganking dan open map dengan cepat. Ini juga menjadi pertanda bahwa pertandingan kali ini akan berujung sengit.
BACA JUGA:ESL Snapdragon S6: Team Liquid ID Lanjutkan Tren Positif, Tumbangkan Evos Holy 2-0
BACA JUGA:Dominasi Alter Ego di ESL Snapdragon S6, Kalahkan AI Esports 2-0
Klasemen ESL Snapdragon Pro Scene Season 6 Matchday ke-2, peringkat 1 sampai 12, Selasa, 5 November 2024.-ESL-Instagram/esl_indonesia