LAMONGAN, HARIAN DISWAY – Calon Gubernur Jawa Timur, Tri Rismaharini, mengunjungi Pondok Pesantren (Ponpes) Sunan Drajat, Selasa, 26 November 2024, sehari menjelang pemungutan suara.
Kunjungan itu bukan hanya sekadar silaturahmi, tetapi juga sebagai momen untuk menimba ilmu dari ulama sepuh, Prof. Dr. KH. Abdul Ghofur, yang merupakan Pengasuh Ponpes Sunan Drajat.
Setiba di ponpes yang memiliki nuansa spiritual yang kental, Risma disambut dengan penuh hormat oleh KH. Abdul Ghofur.
Kunjungan itu mencerminkan keseriusan Risma dalam menggali wawasan serta memperdalam nilai-nilai kepemimpinan yang berlandaskan kebijaksanaan dan tanggung jawab sosial.
BACA JUGA:Sehari Jelang Coblosan, Risma Dapat Pesan Berharga dari Pengasuh Ponpes Sunan Drajat
BACA JUGA:Risma Beri Solusi Air Bersih Sidoarjo: Pakai Sungai Brantas untuk Air Baku
KH. Abdul Ghofur, meskipun sudah berusia lanjut, menunjukkan semangat tinggi dalam berbagi ilmu dan kebijaksanaan kepada generasi muda.
Dalam pertemuan itu, ia menekankan esensi sejati dari kepemimpinan, yang menurutnya jauh lebih kompleks daripada sekadar meraih kekuasaan.
"Sebagai wong tuwo, kulo mboten ngurusi politik tapi kulo bagian ndungakno mergo wis tuwo. Kulo wong tuwo-ne Indonesia (Sebagai orang tua, saya tidak mengurusi politik, tetapi saya bagian mendoakan karena suda tua. Saya orang tuanya Indonesia, Red)," ungkap KH. Abdul Ghofur, menekankan pentingnya doa dan dukungan dari orang tua dalam perjalanan hidup seorang pemimpin.
Ia juga memberikan pesan bijak bahwa seorang pemimpin harus cerdas dalam mengambil keputusan dan siap menghadapi berbagai tantangan.
BACA JUGA:Risma Pantau Pendangkalan Sungai di Kota Madiun, Tawarkan Solusi Ini
BACA JUGA:Risma Kunjungi Padepokan IKSPI Kera Sakti di Madiun, Ini Masukan Pesilat
"Pesen kulo, pemimpin iku kudu pinter mergawe dan siap melarat (Pesan saya, pemimpin itu harus pintar kerja dan siap miskin, Red)," tambahnya, menekankan bahwa pemimpin harus mampu bekerja keras dan tidak takut akan kesulitan.
KH. Abdul Ghofur juga mengingatkan bahwa pemimpin yang baik harus memiliki integritas tinggi dan mampu menuntun rakyat menuju kehidupan yang lebih baik.
Kunjungan Risma ke Ponpes Sunan Drajat ini menjadi simbolik dalam memperkuat hubungan antara dunia politik dan pesantren.