Persebaya Tetap Latihan di Libur Pilkada, Paul Munster Pilih Jadwal Sore

Selasa 26-11-2024,20:33 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Salman Muhiddin

Saat ini, Persebaya berada di posisi teratas klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan total 24 poin. Di sisi lain, Laskar Sapeh Kerrab (sebutan Madura United) terpuruk di peringkat 17 dengan hanya mengoleksi enam poin dari 11 laga.

Dalam lima pertandingan terakhir, Persebaya berhasil meraih dua kemenangan melawan Persija dan PSIS, dua hasil imbang melawan PSM Makassar dan Dewa United, serta satu kekalahan saat bertandang ke Persib Bandung.

Sementara itu, Madura United mencatatkan tiga kekalahan, satu hasil imbang, dan hanya satu kemenangan saat menghadapi PSIS Semarang.

Paul Munster dan anak asuhnya tentu berharap dapat mempertahankan posisi puncak klasemen dan meraih tiga poin penting dalam laga kontra Laskar Sapeh Kerrab. (*)

Kategori :