Real Madrid vs Mallorca 3-0: El Clasico Tercipta di Final Piala Super Spanyol

Jumat 10-01-2025,04:15 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Real Madrid menunjukkan taringnya kala melawan RCD Mallorca di semifinal Piala Super Spanyol 2025. Los Blancos (sebutan Real Madrid) menggebuk Mallorca 3-0, Jumat dini hari, 10 Januari 2025.

Tiga gol kemenangan Real Madrid tercatat atas nama Jude Bellingham, Rodrygo, dan gol bunuh diri Martin Valjent. Tiga gol itu semuanya lahir di babak kedua.

Berkat kemenangan itu, armada Carlo Ancelotti berhak lolos ke final Piala Super Spanyol. Real Madrid akan melakoni El Clasico di final, melawan Barcelona yang kemarin menang 2-0 atas Athlethic Bilbao.

"Kami sudah membayangkan akan sesulit apa laga melawan Barcelona nanti," kata Carlo Ancelotti. Tahun lalu, Piala Super Spanyol juga mempertemukan dua klub raksasa tersebut. Real Madrid menang 4-1.

BACA JUGA:Vinicius Jr Dihukum 2 Laga dan Denda Rp 10 Juta, Real Madrid Ketar-Ketir

BACA JUGA:Formasi Menjanjikan Real Madrid dengan Vinicius, Mbappe, dan Endrick

"Ya memang, tahun lalu kami juga melawan mereka dan kami menang. Tapi, setelah itu Barcelona mengalahkan kami di Bernabeu, (termasuk) yang skornya 4-0. Kami harus lebih baik dari mereka," tegas Ancelotti.

Pelatih asal Italia itu tidak mau menanggapi fakta bahwa Barcelona boleh menerjunkan dua pemain barunya, Dani Olmo dan Pau Victor dalam laga final Minggu dini hari nanti. Keduanya mendapat izin bermain sementara.

"Dani Olmo dan Pau Victor? Aku punya pendapat, tapi akan kusimpan sendiri," ucapnya.  

Jalannya Pertandingan Real Madrid vs Mallorca


Susunan pemain Real Madrid saat melawan RCD Mallorca di semifinal Piala Super Spanyol, Jumat, 10 Januari 2025-X @realmadriden-

Pertandingan Real Madrid cs Mallorca dibuka dengan peluang cepat bagi Los Blancos. Hanya dua menit setelah kick-off, umpan tarik dari Kylian Mbappe hampir dijangkau oleh Lucas Vazquez.

BACA JUGA:Dep Minera vs Madrid 0-5: Arda Guler Brace, Los Blancos Berpesta di Copa Del Rey!

BACA JUGA:3 Pertanyaan dari Laga Valencia vs Real Madrid: Kenapa Penalti Bellingham Tidak Diulang?

Namun, bola masih meluncur ke pelukan Dominik Greif, kiper Mallorca. Sejak awal, Madrid menunjukkan dominasi, menguasai permainan dan terus mencari celah untuk mencetak gol.

Setelah 15 menit berlalu, Jude Bellingham berusaha memberikan ancaman bagi pertahanan lawan, tetapi Greif kembali tampil gemilang dengan penyelamatan ciamik.

Kategori :