Vinicius Jr Dihukum 2 Laga dan Denda Rp 10 Juta, Real Madrid Ketar-Ketir

Vinicius Jr Dihukum 2 Laga dan Denda Rp 10 Juta, Real Madrid Ketar-Ketir

Vinicius Jr dihukum 2 laga dan denda Rp 10 juta, Real Madrid ketar-ketir. Foto: Vinicius saat bermain melawan Valencia, 5 Januari 2024. -Jose Jordan-AFP

HARIAN DISWAY - Vinicius Jr diskorsing selama dua pertandingan setelah mendapatkan kartu merah waktu Real Madrid mengalahkan Valencia 2-1 pada 4 Januari 2024.

Kartu merah itu dikeluarkan wasit Cesar Soto Grado pada menit ke-79. Setelah bintang muda asal Brasil itu mendorong kiper Valencia Stole Dimitrievski.

Dorongan tersebut awalnya tak dilihat oleh wasit. Ia sampai perlu memeriksa VAR sebelum mengusir pemain 24 tahun tersebut.

Hukuman Vinicius Jr lebih ringan daripada spekulasi semula, yang sempat menyebut bahwa ia bakal dijatuhi sanksi empat laga. Ternyata, ia hanya dilarang tanding dalam dua laga.

BACA JUGA:Formasi Menjanjikan Real Madrid dengan Vinicius, Mbappe, dan Endrick

BACA JUGA:Dep Minera vs Madrid 0-5: Arda Guler Brace, Los Blancos Berpesta di Copa Del Rey!

Namun, Komite Disiplin Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) mengonfirmasi hukuman tambahan berupa denda EUR 700 untuk klub (setara Rp 11,7 juta), dan denda EUR 600 untuk Vinicius Jr, atau sekitar Rp 10 juta).


Vinicius Jr dihukum 2 laga dan denda Rp 10 juta, Real Madrid ketar-ketir. Foto: Vinicius mendorong kiper Valencia Stole Dimitrievski, 5 Januari 2024. -Jose Jordan-AFP

Buat klub sebesar Real Madrid, angka itu kecil sekali. Namun, mereka mengaku akan mengajukan banding. Los Blancos (sebutan Real Madrid) tidak ingin bermain tanpa Vinicius di LaLiga.

Jika sanksi berjalan, Vinicius Jr akan melewatkan dua pertandingan LaLiga Madrid berikutnya. Yakni melawan Las Palmas pada 19 Januari, dan tim juru kunci Valladolid pada 25 Januari 2025.

Manajer Real Madrid Carlo Ancelotti sangat berharap Vinicius Jr dapat terhindar dari skorsing. Setelah laga melawan Valencia di Mestalla akhir pekan lalu, ia menegaskan bahwa seharusnya aksi Vinicius tidak diganjar kartu merah.

BACA JUGA:3 Pertanyaan dari Laga Valencia vs Real Madrid: Kenapa Penalti Bellingham Tidak Diulang?

BACA JUGA:Dramatis! Valencia vs Madrid 1-2: Vinicius Jr Kartu Merah, Los Blancos Comeback dan ke Puncak Klasemen

"Itu (hukumannya) bukan kartu merah. Harusnya kuning, dan itulah mengapa kami berharap ia tidak akan menghadapi skorsing apa pun," kata Carlo Ancelotti di konferensi pers, seperti dikutip DAZN.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: The Athletic