Temboknya yang bercat putih tampak kusam, saking lamanya tidak berpenghuni. Halamannya dikelilingi garis kuning polisi. Rupanya, rumah itu adalah TKP pembunuhan. Pemiliknya sekeluarga tewas dibunuh, bertahun-tahun silam.
File rekaman misterius yang ditemukan Shafeera di dalam Rumah Darah-@misterirumahdarah-Instagram
Ketika menjelajahi mengelilingi rumah tersebut, Syafira menemukan foto keluarga pemilik rumah yang malang. Mereka tampak berwibawa dalam sebuah figura besar yang terpampang di dekat tangga.
BACA JUGA:Sinopsis dan Pemeran Film Rahasia Rasa, Tayang 20 Februari 2025
BACA JUGA:Review Film Petaka Gunung Gede: Persahabatan, Horor, dan Petualangan yang Menegangkan
Syafira juga menemukan footage dari acara lama yang tersusun rapi di dalam gudang. Di momen keheningan tersebut, dia menemukan rekaman lama berlabel "Rumah Darah" yang belum pernah ditayangkan.
Karena penasaran, Shafeera memutar kaset rekaman usang tersebut. Dari situ, dia membuka tabir misteri yang belum terpecahkan oleh seorang narasumber paranormal terkenal bernama Pak Chandra.
Dia mendatangi Pak Chandra untuk menceritakan kaset temuannya tersebut. Dalam trailer, nampak Syafira membuang kaset rekaman tersebut ke kobaran api. Dia bermaksud untuk melenyapkan peninggalan tersebut.
Sayang beribu sayang, apa yang dilakukan Syafira dan timnya mengundang kemarahan penghuni Rumah Darah. Mereka mulai kesurupan dan saling mencelakai satu sama lain secara brutal.
BACA JUGA:Antusiasme Penonton Surabaya Menyambut Pemutaran Film Horor Petaka Gunung Gede
BACA JUGA:Film Petaka Gunung Gede Ungkap Mitos dan Adab yang Harus Dipegang Para Pendaki Gunung
Shafeera dan temannya saat menjelajahi isi dari Rumah Darah-@misterirumahdarah-Instagram
Akankah Syafira dan teman-temannya berhasil keluar dari rumah tersebut dengan selamat? Atau malah sebaliknya, berujung petaka yang menyakitkan? Jawabannya bisa ditemukan secara langsung dalam film Misteri Rumah Darah yang tayang mulai hari ini.
Teaser dari Pemain
Dalam Misteri Rumah Darah, peran utama Syarifa dipasrahkan kepada aktris muda Wavi Zihan. Dia baru debut dalam film panjang tahun lalu, lewat film Mendung Tanpo Udan.
Selain itu, ada Tyan Anugrah yang berperan sebagai Andre, salah seorang anggota tim Syafira. Ada juga Nicho Saputra Nugraha sebagai Dimas, dan Gendhis Maharany sebagai Maya.