Man Utd vs Real Sociedad 4-1 (Agg 5-2), Bruno Fernandes Cetak Hattrick

Jumat 14-03-2025,04:52 WIB
Reporter : Rio Valentino*
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Manchester United menghajar telak Real Sociedad dengan skor 4-1. Laga leg kedua Europa League 2024/2025 diwarnai hujan gol di langit Manchester. Pertandingan tersebut digelar pada 14 Maret 2025 dini hari WIB di Old Trafford. Bruno Fernandes cetak Hattrick!

Bruno Fernandes tampil apik dengan sukses menjebol gawang Alex Remiro sebanyak tiga kali.

Dua di antaranya berasal dari tembakan penalti, sementara satu gol lainnya dicetak melalui skema serangan balik yang diakhiri dengan finishing ciamik dari Bruno.


Man Utd vs Real Sociedad 4-1 (Agg 5-2): Bruno Fernandes Cetak Hattrick, Hojlund Lihat Itu!. 14 Maret 2025-Instagram, Manchester United-

Real Sociedad hanya bisa membalas satu gol berkat eksekusi penalti yang baik dari Mikel Oyarzabal pada babak pertama.

Manchester United menang dengan total skor agregat 5-2 atas Real Sociedad.

Dan berkat hasil tersebut, MU akan melawan Olympique Lyon di babak 8 besar UEL.

Bermain di Manchester United adalah soal kemenangan.

"Klub ini adalah tentang kemenangan. Jelas kami ingin tampil sebaik mungkin, tetapi yang utama adalah memenangkan pertandingan," ucap kapten MU seperti dilansir TNT Sports

"Di kompetisi ini, tidak ada pilihan lain yaitu bertahan atau tersingkir," paparnya sambil bersemangat.

"Kami masih punya jalan panjang, tapi kami yakin dengan mentalitas yang tepat, kemenangan bisa diraih," imbuhnya. 

Jalannya Pertandingan MU vs Sociedad

Tim tamu hanya butuh sepuluh menit setelah kick-off, untuk mencetak gol. Tuan rumah dikejutkan ketika Mikel Oyarzabal berhasil mencetak gol melalui penalti.

Pelanggaran yang dilakukan Matthijs de Ligt membuat para pendukung Setan Merah terdiam sejenak.

Namun, mereka tahu bahwa tim kesayangan mereka memiliki semangat juang yang tinggi.


Man Utd vs Real Sociedad 4-1 (Agg 5-2): Bruno Fernandes Cetak Hattrick, Hojlund Lihat Itu!-Instagram, Manchester United-

Kategori :