Sayangnya, banyak orang yang melewatkan sahur, entah karena mengantuk atau merasa belum lapar.
4. Memperbanyak Sedekah
Ramadan adalah bulan penuh keberkahan, dan bersedekah menjadi salah satu amalan yang sangat dianjurkan. Rasulullah SAW dikenal sebagai orang yang paling dermawan, dan beliau menjadi lebih dermawan lagi di bulan Ramadan (HR. Bukhari dan Muslim). Namun, banyak orang yang belum memanfaatkan momen ini untuk berbagi lebih banyak.
BACA JUGA: 5 Alasan Mengapa Anda Harus Sering Bersedekah di Bulan Suci Ramadan
BACA JUGA: Penjelasan Lengkap Zakat sebagai Sedekah
5. Memperbanyak Istighfar dan Doa
Bulan Ramadan adalah waktu yang mustajab untuk berdoa. Rasulullah SAW bersabda:
"Ada tiga orang yang doanya tidak tertolak: orang yang berpuasa sampai ia berbuka, pemimpin yang adil, dan doa orang yang dizalimi." (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah)
Namun, banyak yang sibuk dengan aktivitas lain sehingga lupa memperbanyak doa dan istighfar selama berpuasa.
Manfaatkan momen Ramadan untuk perbanyak doa dan istighfar serta berbuat amal baik. --iStock
6. Salat Tarawih dan Witir di Masjid
Salat tarawih adalah salah satu ibadah yang sangat dianjurkan di bulan Ramadan. Namun, setelah beberapa hari pertama, banyak orang mulai meninggalkannya karena berbagai alasan. Padahal, tarawih adalah kesempatan untuk mendapatkan pahala berlimpah.
BACA JUGA: Keutamaan Salat Tarawih di Masjid dan di Rumah, Panduan Ibadah Ramadan 2025
7. Menghidupkan 10 Malam Terakhir
Semangat ibadah sering kali menurun di akhir Ramadan, padahal 10 malam terakhir justru adalah waktu yang paling istimewa. Rasulullah SAW meningkatkan ibadahnya di malam-malam ini dengan harapan mendapatkan Lailatul Qadar, malam yang lebih baik dari seribu bulan.
8. Memperbanyak Membaca Al-Qur'an