HARIAN DISWAY - Atletico Madrid gagal menghentikan langkah Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol 2024/2025. Los Rojiblancos (sebutan Atletico Madrid) takluk 2-4 di kandang sendir, Civitas Metropolitano, Senin dini hari WIB, 17 Maret 2025.
Di laga itu Atletico sempat memimpin dua gol. Namun, Barcelona bangkit dan mencetak empat gol dalam waktu 20 menit di babak kedua. Kemenangan itu mengantarkan Blaugrana (sebutan Barcelona) kembali ke puncak klasemen sementara.
Pertandingan dimulai dengan intensitas tinggi, dan Atletico Madrid berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-45 lewat Julian Alvarez.
Gol tersebut membuat para pendukung Atletico bersorak. Mereka pun tampaknya berada di jalur yang tepat untuk meraih kemenangan.
BACA JUGA:Remontada! Barcelona Menang Dramatis 4-2 Kontra Atletico, Balik ke Puncak Klasemen
Keunggulan Atletico semakin diperkuat ketika Alexander Sorloth mencetak gol kedua pada menit ke-70, memberikan harapan bagi tuan rumah untuk mengamankan tiga poin. Namun, itu belum selesai...
Barcelona Tunjukkan Mental Juara
Ferran Torres mencetak brace pasca menekuk Atletico Madrid, Senin, 17 Maret 2025-Reuters-
Namun, Barcelona tidak menyerah begitu saja. Semangat juang tim asuhan Hansi Flick mulai terlihat. Hanya dua menit setelah kebobolan, Robert Lewandowski berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 pada menit ke-72.
Gol itu menjadi titik balik bagi Barcelona, yang semakin percaya diri untuk mengejar ketertinggalan.
Kebangkitan Barcelona berlanjut ketika Ferran Torres menyamakan kedudukan di menit ke-78. Dan drama belum berakhir. Pada menit 90+2, Lamine Yamal mencetak gol ketiga untuk Barcelona. Memberikan mereka keunggulan 3-2.
BACA JUGA:Rating Pemain Barcelona usai Menggasak Benfica 3-1, Lamine Yamal Sempurna!
BACA JUGA:Laga Barcelona vs Osasuna Ditunda, Blaugrana Berduka atas Wafatnya Dokter Carles Minarro
Tidak puas dengan skor tersebut, Ferran Torres kembali mencetak gol di menit 90+8, menutup pertandingan dengan skor 4-2.
Dengan hasil tersebut, Barcelona kini mengoleksi 60 poin. Mereka memuncaki klasemen sementara La Liga karena unggul selisih gol dari Real Madrid (48-32).