HARIAN DISWAY - Kabar gembira untuk ONCE! TWICE, girl group di bawah naungan JYP Entertainment itu diumumkan sebagai headliner Lollapalooza 2025.
Jihyo dkk pun mencatat rekor sebagai girl grup K-Pop pertama yang tampil sebagai headliner di puncak festival musik ikonik tersebut!
Melalui sosial media dan laman resminya, Lollapalooza mengumumkan jajaran artis yang akan mengisi panggung festival tahun ini. Lollapalooza 2025 berlangsung di Grant Park, Chicago, pada 31 Juli hingga 3 Agustus 2025.
Pengumuman yang sama dirilis oleh TWICE di laman media sosial resminya.
"TWICE is HEADLINING Lollapalooza Chicago 2025!❤???? ONCE, bersiaplah untuk membuat musim panas yang tak terlupakan bersama TWICE???? Let’s goooooo!" tulis mereka dalam unggahan pada akun X @JYPTWICE.
BACA JUGA:9 Lagu Natal yang Dikover Idol K-Pop: Nayeon TWICE Manis, V BTS Jazzy Abis
TWICE bergabung dalam lineup utama. Bersanding dengan nama-nama besar seperti Olivia Rodrigo, Tyler, The Creator, Sabrina Carpenter, A$AP Rocky, dan masih banyak lagi.
Lollapalooza memang dikenal sebagai ajang yang menghadirkan bintang-bintang besar dari berbagai genre. Dan tahun ini, TWICE akan menjadi perwakilan K-Pop, yang semakin diakui sebagai salah satu musik paling disukai.
TWICE Punya Banyak Lagu Hits
TWICE jadi headliner Lollapalooza 2025, bersanding dengan Sabrina Carpenter, Olivia Rodrigo, dan artis-artis besar lainnya-Lollapalooza-Instagram Lollapalooza
Kabar itu tentunya disambut meriah oleh ONCE (sebutan untuk penggemar TWICE) di seluruh dunia. Mereka menganggap, TWICE memang layak mendapat tempat di salah satu festival musik terbesar di dunia tersebut.
Sejak debut pada 2015, grup beranggotakan Nayeon, Jeongyeon, Momo, Sana, Jihyo, Mina, Dahyun, Chaeyoung, dan Tzuyu itu telah berkembang menjadi ikon global dengan pengaruh yang semakin besar di industri musik.
BACA JUGA:TWICE Rilis Video 'Strategy', Gandeng Megan Thee Stallion Lagi!
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Strategy, Kolaborasi TWICE dan Megan Thee Stallion
Dengan deretan lagu hits seperti Cheer Up, TT, Fancy, hingga Feel Special, mereka tak hanya mendominasi tangga lagu Korea. Tapi juga berhasil menembus pasar internasional, termasuk menduduki peringkat tinggi di Billboard 200.