Preview Manchester United vs Wolves: Setan Merah Pakai Pemain Akademi?

Minggu 20-04-2025,16:34 WIB
Reporter : Fahmi Pratama*
Editor : Salman Muhiddin

BACA JUGA:Mainoo Jadi Striker MU, Amorim Jelaskan Keputusan Beraninya

Sementara lini depan, Chido Obi-Martin akan dipasang sebagai ujung tombak ditopang gelandang tengah Inggris Mason Mount dan sang Playmaker Portugal Bruno Fernandes yang tidak pernah absen.

"Ayden baru saja kembali bermain setelah pulih dari cedera, saya merasa ia sudah siap menjadi starter. Amass bermain bagus, Chido juga bermain cukup baik," Ruben Amorim tentang cameo para pemain akademi saat laga kontra Lyon dikutip dari laman resmi Manchester United. 

Sementara itu Wolves sedang dalam kondisi prima. Mereka mempunyai jadwal yang cukup longgar dan bisa beristirahat dengan baik.

Beberapa pemain yang diragukan seperti Hwang Hee-Chan, Matt Doherty, Dan Jean-Ricner Bellegrade akan masih diragukan sebelum tes kebugaran akhir. Sam Johnstone sang kiper utama Wolves dipastikan absen.

"Bellegrade, Matt, dan Hwang masih diragukan untuk tampil. Mereka tidak mengalami masalah yang serius, saya akan membuat keputusan besok," kata Vitor Pereira dikutip dari Molineux News.


Harry Amass tersenyum ketika berlatih dengan para staf dan rekannya (17/4)-Media Sosial Manchester United -

Prediksi Skor Manchester United vs Wolves 

Pertandingan ini akan menarik karena jika secara kasar MU dengan pemain rotasinya bisa dibilang memiliki kualitas yang sama dengan tim utama Wolves. Jadi cara para pelatih mendekati permainan akan jadi kunci.

Di pertemuan pertama Wolves berhasil mengalahkan Manchester United dengan skor 2-0. Ruben Amorim tentunya sudah belajar dari kekalahan tersebut dan siap untuk balas dendam.

Semua ini tergantung kepada bagaimana pertahanan MU menghentikan langkah Mattheus Cunha. Wolves terlihat sekali bergantung pada pemain asal Brasil tersebut, jika Manchester United berhasil mematikan pergerakannya maka mereka akan menang mudah 0-2, tetapi jika tidak waspada Wolves bakal unggul lewat Cunha dan skor 1-0 akan bertahan hingga akhir pertandingan.

Manchester United (3-4-2-1): 1-A. Bayindir(GK); 2-V. Lindelof, 35.-J. Evans, 26-A. Heaven; 23-L. Shaw, 14-C. Eriksen, 37-K. Mainoo, 41-H. Amass; 7-M. Mount, 8-B. Fernandes; 56-C. Obi-Martin.

Pelatih:Ruben Amorim

Wolves (3-4-3): 1-Jose Sa (GK); 4-S. Bueno,12-E. Agbadou, 24-T. Gomes; 3-R. Ait-Nouri, 22-N. Semedo; 8-Joao Gomes, 7-Andre; 5-M. Munetsi, 10-M. Cunha; 9-J. Strand Larsen.

Pelatih:Vitor Pereira

*) Mahasiswa Sastra Inggris dari Universitas Negeri Surabaya 

Kategori :