Selain itu, program ini mendukung Asta Cita ketiga dalam menciptakan lapangan kerja berkualitas dan mendorong kewirausahaan.
“Keberadaan AgenBRILink tidak hanya memperluas jangkauan layanan BRI, tetapi juga menciptakan peluang usaha bagi masyarakat. Para agen tidak hanya memperoleh tambahan pendapatan, tetapi juga menjadi agen perubahan yang memperkenalkan layanan keuangan kepada komunitas di sekitarnya,” tambah Hendy.
Hybrid Bank: Strategi Sukses AgenBRILink
Keberhasilan AgenBRILink diyakini tak lepas dari strategi hybrid bank BRI, yakni perpaduan layanan fisik dan digital untuk melayani segmen nasabah yang beragam.
Dengan beragam kemudahan tersebut, AgenBRILink menjadi solusi keuangan yang semakin relevan bagi masyarakat Indonesia.
BACA JUGA:Hari Kartini 2025, BRI Tegaskan Komitmen Inklusi Keuangan dan Kesetaraan Gender
BACA JUGA:BRI Antar Bening by Helena Tembus Pasar Internasional
Sebagai ujung tombak dalam memperluas akses keuangan hingga ke pelosok negeri, AgenBRILink terus menunjukkan peran strategisnya dalam mendukung penguatan ekonomi kerakyatan.
Dengan fokus pada pemberdayaan masyarakat dan inklusi keuangan, BRI optimistis dapat terus berkontribusi dalam membangun Indonesia yang lebih sejahtera. (*)