HARIAN DISWAY - Tren memotret menggunakan kamera digital atau yang lebih akrab disebut digicam oleh Gen Z semakin populer.
Kamera digital tergolong lebih terjangkau daripada kamera DSLR profesional maupun kamera film. Jadi, tidak heran kaum Gen Z menggandrungi kamera itu.
Hasil foto digicam dinilai lebih estetik. Karena menyuguhkan nuansa jadul dan nostalgia tahun 2000an. Tetapi Anda tidak harus memiliki digicam jika ingin foto Anda terlihat jadul juga.
BACA JUGA:4 Alasan Gen Z Gandrungi Digital Camera
Berikut 5 aplikasi foto yang siap mengubah foto hasil kamera ponsel Anda menjadi seperti hasil foto kamera digital.
Rekomendasi Aplikasi Foto Digicam
1. ButterCam
ButterCam memiliki banyak pilihan kamera yang bisa Anda gunakan. Jika Anda ingin meraih hasil foto seperti kamera digital, Anda bisa menggunakan mode kamera "CCD W" dan "Coolpix".
Hasil foto dengan menggunakan aplikasi ButterCam.-Firna Novelia Sari-
Selain itu, aplikasi itu memiliki mode kamera lain. Seperti kamera film, DSLR, maupun polaroid yang bisa digunakan secara bebas.
BACA JUGA:Alasan Di Balik Tren Kamera Digital Jadul seperti DSLR Lama dan Pocket Cam
Aplikasi itu memiliki banyak fitur. Tidak hanya untuk mengambil foto saja. Dengan ButterCam Anda juga bisa menggunakan banyak template untuk mengedit foto.
Aplikasi ButterCam tersedia untuk pengguna iOs dengan mengunduh lewat App Store.
2. LoFi Cam
Untuk mendapatkan hasil seperti kamera digital, Anda bisa menggunakan mode kamera "T10" dan "W530". Sayangnya, banyak mode kamera di aplikasi itu yang berbayar.
Hasil foto dengan menggunakan aplikasi LoFi Cam.-Firna Novelia Sari-
BACA JUGA:7 Hal yang Perlu Dipertimbangkan sebelum Membeli Kamera Digital
LoFi Cam juga menawarkan mode kamera lain. Seperti kamera film, filter sepia, dan juga kamera ponsel tahun 2000an.