JAKARTA, HARIAN DISWAY – Nipis Madu kembali menunjukkan komitmennya sebagai brand minuman yang bukan hanya menyegarkan, tetapi juga merangkul kreativitas Gen Z melalui acara Nipis Madu Smooth Session.
Ini merupakan fanmeeting eksklusif pertama di Indonesia yang menggabungkan kesegaran produk dengan momen emosional dan inspiratif. Acara ini menjadi puncak dari kampanye kreatif #SmoothSodanyaJuicyLagunya yang telah dimulai sejak Januari 2025.
Kampanye ini mengajak anak muda di seluruh Indonesia untuk ikut tantangan lipsync jingle Nipis Madu, yang terinspirasi dari lagu "Tanggung Jawab" oleh Juicy Luicy. Jingle tersebut mencerminkan kesegaran unik dari Nipis Madu, dengan perpaduan sensasi soda yang smooth dan nipis asli yang tak tertandingi.
BACA JUGA:Nipis Madu x Juicy Luicy Rilis Jingle dan Challenge di TikTok, Gen Z Auto Ikut!
Dalam waktu singkat, kampanye ini berhasil menarik belasan ribu partisipan, viral di berbagai media sosial, dan bahkan sempat trending di X (Twitter). Keberhasilan ini menegaskan resonansi kuat antara brand Nipis Madu dan gaya hidup ekspresif Gen Z.
Momen Puncak di Nipis Madu Smooth Session
Sebanyak 15 pemenang kreatif terpilih untuk mendapatkan kesempatan bertemu langsung dengan Juicy Luicy dalam acara ini.
"Kami percaya kreativitas yang segar dan orisinal perlu dirayakan. Nipis Madu hadir bukan hanya sebagai minuman, tetapi juga sebagai teman yang menginspirasi," ujar Gina Iswary, Senior Marketing Manager Nipis Madu.
Julian Kaisar (Uan), vokalis Juicy Luicy minum Nipis Madu ditemani penggemarnya saat konser di Pekanbaru, beberapa waktu lalu.--
Acara yang digelar di Stalk SCBD Jakarta ini menawarkan pengalaman tak terlupakan. Para pemenang menikmati private concert, sesi ngobrol dan nyanyi bareng Juicy Luicy, serta membuat minuman favorit sang bintang dengan bahan utama Nipis Madu.
BACA JUGA:Juicy Luicy Gelar Konser di Pekanbaru, Uan Minum Nipis Madu: Beneran Sodanya Smooth Banget
Musisi muda seperti Adrian Khalif, Lukman Kev, dan Jibon juga turut memeriahkan suasana dengan berbagai permainan interaktif.
“Konsep acara ini dirancang sebagai ruang healing dan ekspresi nyata bagi Gen Z, dengan suasana yang intim dan menyenangkan,” tambah Gina.
Komitmen Inklusif dari Nipis Madu
Nipis Madu juga menanggung biaya transportasi dan akomodasi para peserta dari luar kota selama di Jakarta.
Dellia, salah satu pemenang dari Tangerang, menyebut acara ini sebagai mimpi yang jadi nyata. “Saya bisa ngobrol dan nyanyi bareng Juicy Luicy. Terima kasih Nipis Madu!” ungkapnya.
Putri Mustika Sari dari Banjarmasin menambahkan Nipis Madu tidak hanya menghilangkan haus, tetapi juga mewujudkan mimpi. "Semoga acara seperti ini bisa diadakan lagi,” harapnya.