“Setiap malam akan membawa tantangan baru pada gencatan senjata. Kami sadar akan hal itu, tetapi kami juga merasa bahwa sudah ada kemajuan yang luar biasa dalam 12 hingga 13 hari terakhir setelah kesepakatan gencatan senjata,” jelasnya.
Di sisi lain, kantor media pemerintah Gaza sempat melaporkan adanya 80 kali pelanggaran gencatan senjata oleh Israel sejak kesepakatan berlaku pada 10 Oktober 2025.
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu juga sempat mengkonfirmasi bahwa tentara Israel telah menyerang Jalur Gaza dengan menjatuhkan 153 ton bom.(*)
*)Mahasiswa magang prodi Sastra Inggris Universitas Negeri Surabaya