Gittens bahkan hampir menambah gol di masa injury time setelah menerima umpan dari Reece James, tetapi bola berhasil diblok Krejci menjadi sepak pojok.
Sementara itu, Wolves tak mampu memberikan perlawanan berarti hingga peluit akhir. Statistik mencatat mereka gagal mencatat satu pun tembakan tepat sasaran sepanjang laga.
BACA JUGA:Chelsea vs Sunderland 1-2, The Blues Kecolongan di Menit ke 90+3
BACA JUGA:Rating Pemain Chelsea Usai Dipermalukan Sunderland 1-2, Cuma Garnacho yang Bagus!
Kesempatan terbaik datang dari Munetsi di menit ke-85 dan Jorgen Strand Larsen di menit ke-89, namun keduanya hanya menghasilkan tembakan melebar.
Ketika waktu tambahan empat menit berakhir, wasit meniup peluit panjang menandai kemenangan telak Chelsea 3-0. (*)
Susunan Pemain Chelsea vs Wolves
Chelsea (4-2–3-1): 1-Sanchez (GK); 27-Gusto, 29-Fofana, 23-Chalobah, 3-Cucurella; 8-E. Fernandez (C), 25-Caicedo; 7-Neto, 20-Joao Pedro, 49-Garnacho; 9-Delap
Pelatih: Enzo Maresca
Wolves (5-3-2): 31-Johnstone (GK); 26-Hoever, 4-Bueno, 37-Krejci, 24-T. Gomes (C), 3-H. Bueno; 5-Munetsi. 7-Andre, 8-Gomes; 9-Strand Larsen, 11-Hwang
Pelatih: James Collins
Statistik Pertandingan
Penguasaan bola: 64% - 36%
Total tembakan: 20 - 3
Tembakan tepat sasaran: 8 - 0
Akurasi umpan: 89% - 80%
Kartu kuning: 1 - 2
Kartu merah: 0 - 0