Rating Pemain MU yang Pecundangi Arsenal di Emirates, Tidak Spesial Tapi Solid

Senin 26-01-2026,03:20 WIB
Reporter : Muhammad Farrel Radia
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Manchester United mulai menunjukkan mental juara saat menaklukkan Arsenal dengan skor dramatis 3-2 pada matchday ke-23 Premier League 2025/2026.

Bermain di Emirates Stadium pada Minggu malam, 25 Januari 2026, klub berjuluk Setan Merah itu sukses membawa pulang 3 poin penuh dari laga big match yang berlangsung sengit.

Sempat tertinggal lebih dulu akibat gol bunuh diri Lisandro Martinez pada menit ke-29, Man United tak kehilangan arah.

Bryan Mbeumo tampil sebagai pemantik kebangkitan lewat gol penyama kedudukan pada menit ke-37, sebelum Patrick Dorgu membawa tim tamu berbalik unggul di awal babak kedua, tepatnya menit ke-50.

BACA JUGA:Arsenal vs Man United 2-3, Matheus Cunha Bawa Setan Merah Taklukkan Emirates Setelah 9 Tahun

BACA JUGA:Prediksi Skor Arsenal vs Man United, Update Kondisi, Performa Terkini, dan Susunan Pemain

Arsenal sempat menjaga asa lewat gol Mikel Merino pada menit ke-84. Namun, keunggulan tuan rumah hanya bertahan sejenak. Matheus Cunha, yang masuk dari bangku cadangan, tampil sebagai pahlawan kemenangan dengan gol penentu pada menit ke-87.


Selebrasi Matheus Cunha usai buat Man United unggul 3-2 lawan Arsenal dalam laga Premier League 2025/2026 matchday ke-23, Senin 26 Januari 2026-Justin Setterfield-Getty Images

Kemenangan itu menjadi yang kedua secara beruntun bagi Man United sejak ditangani Michael Carrick. Sebelumnya, Bruno Fernandes dkk menumbangkan rival sekotanya, Manchester City.

Hasil positif itu mengangkat Setan Merah ke peringkat keempat klasemen sementara Premier League dengan koleksi 38 poin.

Secara permainan, Man United tampil jauh lebih bebas dan cair dibandingkan era kepelatihan sebelumnya. Carrick memberikan ruang kreativitas lebih luas kepada para pemainnya. Hasilnya langsung terlihat di laga sebesar ini. 

Mirip seperti saat menumbangkan Man City pekan lalu, Bruno Fernandes dkk kembali menunjukkan performa kolektif yang solid di semua lini. 

Meski ada beberapa pemain yang tampil menonjol, permainan tim secara keseluruhan terlihat rapi dengan kerja sama antarpemain yang berjalan efektif, terutama dalam memanfaatkan ruang.

BACA JUGA:Rating Pemain Man United Usai Kalahkan Man City 2-0: Semua Lini Solid

BACA JUGA:Man United vs Man City 2-0: Setan Merah Akhiri Puasa Kemenangan!

Kategori :