Sepeda Motor Listrik Jadi Magnet Pameran Otomotif IIMS Surabaya

Sepeda Motor Listrik Jadi Magnet Pameran Otomotif IIMS Surabaya

Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak melihat tampilan sepeda motor listrik Gesits didampingi Dirut Main Dealer Gesits Surabaya Permadi Surya di IIMS Surabaya Grand City, Rabu (1 Juni 2022))- Julian Romadhon/Harian Disway-

Wakil Gubernur Jatim Emil Erlianto Dardak mampir cukup lama di dua tenant Indonesia International Motor Show (IIMS). Mantan Bupati Trenggalek itu tertarik dengan sepeda motor listrik yang dipajang Gesits dan United Bike e-Motor.

“Ini bisa sampai berapa kilometer?” tanya Emil ke Direktur Utama PT Bangun Sentosa Jaya Prakarsa (BSJP), Permadi Surya. BSJP adalah dealer pertama Gesits sekaligus dealer utama motor bikinan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya itu.

Permadi mengatakan kapasitas satu baterai Gesits bisa digunakan untuk 50 kilometer. Ada dua slot baterai. Sehingga, daya jelajahnya mencapai 100 kilometer dengan kecepatan maksimal 70 kilometer per jam.

Ada tiga mode berkendara yang bisa dipilih. Mulai dari mode eco dengan kecepatan maksimal 40 kilometer per jam, mode urban di kecepatan 60 kilometer per jam, serta mode sport dengan kecepatan maksimal.

Motor listrik yang diakuisisi anak perusahaan PT Wijaya Karya (WIKA) itu memiliki daya 5.000 Watt. Bisa diisi di rumah sederhana dengan daya listrik 900 VA. Estimasi harga hingga pengisian daya penuh mencapai Rp2.200. 

Permadi mengatakan penjualan Gesits sudah mencapai 60 ribu unit di seluruh Indonesia. Pelanggan utamanya adalah instansi pemerintah dan BUMN. Pembelian untuk masyarakat umum dirasa masih belum memuaskan.

Butuh momentum untuk mempopulerkan kendaraan listrik. Permadi berharap Infrastruktur Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) diperbanyak. 

Keberadaannya juga masih belum merata sehingga kendaraan listrik belum bisa diajak ke luar kota. SPKLU lebih banyak dibangun di ibukota provinsi dan beberapa rest area tol. 

Selain itu kendaraan listrik juga banyak di pakai untuk daerah yang pasokan BBM-nya belum stabil. Terutama di luar jawa.

Emil melanjutkan perjalanan ke United Bike e-Motor. Pabrikan sepeda kayuh itu sudah merambah industri kendaraan listrik. Emil juga terkesima dengan tampilan sepeda motor itu. “Tampilannya menarik, ya,” kata Emil sambil melihat bagian bodi hingga speedometer.

United e-Motor bisa menempuh jarak 65 kilometer dalam sekali isi penuh. Kecepatan maksimalnya juga 70 kilometer. 

Sales Executive United e-Motor Bagus Deddy menerangkan fitur fast charging pada produk yang dikenalkan sejak tahun lalu itu. Pengisian baterai hingga penuh hanya memerlukan waktu 2 jam. (*)

 

Sumber: