Brand Biodef untuk Kebutuhan Masyarakat Saat Pandemi
WARDAH punya produk baru. Yakni Beauty Moves You. Juga ada brand baru lainnya yakni Biodef.
PT Paragon Technobogy and Innovation (Paragon) mengenalkan produk dan brand teranyar mereka saat Paragon Media Gathering Surabaya di Hotel Santika Gubeng, Sabtu (29/1).
Produk Beauty Moves You punya tiga pilar fundamental. Yakni, Halal Green Beauty Innovation, kolaborasi pakar lokal dan global, juga inspirasi kebaikan serta manfaat bagi masyarakat.
“Kami ingin mendorong semua wanita untuk bebas bergerak. Serta berekspresi dengan kecantikan mereka. Sehingga, para wanita itu dapat membawa manfaat bagi sekitar,” kata Executive Vice President and Chief Administration Officer Paragon Miftahuddin Amin.
Perusahaan kecantikan itu kini melebarkan bisnis ke lini personal care. Melalui brand barunya yakni Biodef yang baru meluncur awal tahun ini. Saat ini Biodef memiliki dua kategori produk. Yakni, body wash dan hand wash.
Biodef punya keunggulan tiga kali lebih ampuh dalam membunuh kuman. Tapi, tetap menjaga kelembapan kulit. Mereka ingin menjawab kebutuhan pasar akan produk personal care dalam situasi pandemi Covid-19. Brand itu juga aman digunakan untuk kulit sensitif.
“Saat ini Paragon lewat Wardah telah menjadi brand nomor 1 di kategori beauty dan kosmetik. Dengan lahirnya Biodef ini, kami juga optimistis mampu menjadi brand nomor 1 di kategori personal care,” tambahnya.
Ke depannya, masih akan ada beberapa produk baru yang akan mereka luncurkan. “Itu masih rahasia dapur perusahaan,” ucapnya.
Berdiri sejak 1985, PT Paragon Technology and Innovation (Paragon) merupakan perusahaan kosmetik nasional terbesar di Indonesia. Perusahaan ini menaungi brand Wardah, Make Over, Emina, Kahf, Putri, Laboré, dan Biodef.
Paragon telah mendapatkan sertifikat Good Manufacturing Practice (GMP). Serta memiliki spesialisasi sebagai produsen kosmetik halal. Perusahaan itu juga berusaha menyediakan produk personal care dan make-up sesuai kebutuhan masyarakat Indonesia. Tentu dengan harga terjangkau.
Dalam balutan lima nilai perusahaan (ketuhanan, keteladanan, kerendahhatian, ketangguhan, dan inovasi), Paragon memiliki lebih dari 10 ribu karyawan. Tiap tahunnya, mereka mampu memproduksi 135 juta produk personal care dan make-up. (Michael Fredy Yacob)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: