Tim Basket Putra Surabaya Sempurna di Fase Grup

Tim Basket Putra Surabaya Sempurna di Fase Grup

Penggawa andalan tim basket putra Surabaya, Calsen Vierry ditempel ketat dua pemain Sidoarjo sekaligus-Dika Affandi-

JEMBER, DISWAY - Perjalanan tim basket putra Kota Surabaya di babak grup Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII 2022 begitu sempurna. Sang juara bertahan dipastikan menjadi juara Grup D dengan rekor selalu menang di tiga pertandingan.

Surabaya tergabung di Grup B bersama Kabupaten Probolinggo, Sidoarjo, dan Sumenep. Sebagai peraih medali emas di Porprov VI 2019, tim Kota Pahlawan menjadi unggulan teratas. Benar saja, mereka mampu melalui babak grup tanpa terkalahkan.

Setelah menundukkan Kabupaten Probolinggo dan Sumenep, giliran Sidoarjo yang menjadi korban. Kevin Otniel dan kawan-kawan menumbangkan skuad polesan Wahyu Budi itu dengan skor 79 40. "Makin hari penampilan anak-anak makin meningkat. Cukup memuaskan," ulas Dhimas Aniz, pelatih Surabaya.

Surabaya memang layak menang di pertandingan ini. Sebab mereka mendominasi permainan sejak kuarter awal. Setelah memimpin 38-17 di paruh pertama, skuad Kota Pahlawan mengakhiri pertandingan ini dengan skor telak 79-40.

"Saya menekankan ke anak-anak bahwa pertahanan terbaik adalah saat kami menyerang dengan  bagus. Saya mengubah pola defense sehingga membuat anak-anak lebih menekan lawan. Lawan mulai kolaps dan kami bisa curi poin," jabar Dhimas.

Kemenangan ini membuat Surabaya dipastikan menjadi juara Grup D dan lolos ke babak delapan besar. Mereka akan berhadapan  runner-up Grup A. Surabaya punya kans untuk bertemu Trenggalek, Bondowoso, dan Jember selaku tuan rumah.

"Kami fokus step by step. Sebagai juara bertahan, kami harus memiliki mental kuat. Jadi kami tidak menganggap enteng lawan. Apalagi masih banyak kota-kota bagus seperti Malang dan tuan rumah Jember. Daerah lain juga harus diperhatikan karena mereka juga melakukan persiapan dengan baik," sebut Dhimas. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: