Tetsuya Tahu Mantan PM Jepang, Abe Tak Pernah Dikawal Ketat, Polisi Nara Menangis

Tetsuya Tahu Mantan PM Jepang, Abe Tak Pernah Dikawal Ketat, Polisi Nara Menangis

Warga mengirim karangan bunga di lokasi Abe tertembak di Kota Nara, Sabtu, 9 Juli 2022.-AFP-

NARA, HARIAN DISWAY - Kepala Polisi Kota NARA, Tamoaki Onizuka berlinangan air mata di lokasi tempat terbunuhnya Mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, Sabtu, 9 Juli 2022. Ia mengakui pengamanan sangat lemah.

"Selama bertahun-tahun sejak saya menjadi polisi pada 1995, tidak ada penyesalan yang lebih besar, tidak ada penyesalan yang lebih besar dari ini," kata Onizuka.

Pembunuhan politisi paling berpengaruh di Jepang itu telah mengguncang Negeri Samurai. Kabar terbunuhnya Abe mengirimkan gelombang kejut ke seluruh dunia. Sebab,  tingkat kejahatan kekerasan Jepang terkenal sangat rendah. Jepang juga memiliki undang-undang senjata yang sangat ketat.

Polisi masih mengumpulkan motif Tetsuya Yamagami yang menembak Abe dari jarak dekat. Informasi yang beredar, Tetsuya tidak puas dengan kepemimpinan Abe. Informasi lain mengatakan, Tetsuya memiliki dendam dengan organisasi yang diikuti Abe.

Rekaman dramatis atas serangan itu menunjukkan, Tetsuya mengenakan kemeja abu-abu dan celana panjang coklat mendekati Abe dari belakang tanpa dicegat. Ia mengeluarkan  senjata dari tas lalu menembak Tetsuya di bagian leher dan dada.


Jenazah Abe keluar dari Nara Medical University Hospital, Sabtu, 9 Juli 2022.-AFP-

Abe meninggal karena peluru merusak organ dalamnya. Ia mendapat banyak transfusi darah, namun salah satu peluru itu berhasil merusak jantungnya.

Tetsuya sudah merencanakan misi itu sejak lama. Ia mempelajari situasi pada acara pidato-pidato Abe di berbagai wilayah. Rupanya penjagaan sangat minim. Makanya ia nekat melancarkan serangan jarak dekat.

Reaksi internasional atas kematian Abe sangat cepat dan keras, dengan Presiden AS Joe Biden mengatakan dia "terkejut, marah, dan sangat sedih", dan memerintahkan pengibaran bendera di gedung-gedung pemerintah AS setengah tiang

Bahkan kekuatan regional yang pernah bentrok dengan Abe turut mengecam tindakan itu. Presiden China Xi Jinping sangat sedih dengan pembunuhan itu, yang oleh presiden Korea Selatan disebut sebagai "tindakan yang tidak dapat diterima".

Abe adalah keturunan keluarga politik dan menjadi perdana menteri termuda pasca perang negara itu ketika ia mengambil alih kekuasaan untuk pertama kalinya pada tahun 2006, dalam usia 52 tahun.


Warga berdoa dan meletakkan bunga di depan tugu peringatan darurat di luar Stasiun Yamato-Saidaiji, tempat mantan perdana menteri Jepang Shinzo Abe ditembak, Jumat, 8 Juli 2022. -AFP-

Masa jabatan pertamanya yang penuh gejolak berakhir dengan pengunduran diri karena alasan kesehatan, tetapi ia kembali berkuasa pada 2012 hingga mengundurkan diri untuk kali kedua pada 2020.

Sabtu dini hari, jenazah Abe tiba di rumahnya, tempat pelayat seperti Tetsuya Hamada berkumpul untuk memanjatkan doa dan bunga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: