Taiwan Sambut Turis Perdana

Taiwan Sambut Turis Perdana

SAMBUTAN HANGAT bagi para turis Thailand yang tiba di Bandara Internasional Taoyuan, Taiwan, Kamis, 13 Oktober 2022.-DANIEL CENG-AFP-

TAIPEI, HARIAN DISWAY -- Kegembiraan itu akhirnya tiba. Taiwan tak lagi mengunci diri. Perbatasan internasional dibuka, turis pun tiba. 

Pembukaan itu menandai akhir aturan karantina yang ketat di negeri itu. Maka, pada Kamis, 13 Oktober 2022, kegembiraan begitu terasa di Bandara Internasional Taoyuan. Sekelompok wisatawan Thailand yang tiba tak lama setelah tengah malam merasakan kemeriahan itu. Mereka disambut karangan bunga dan maskot beruang menari.

Valaisurang Bhaedhayajibh, 53, mengatakan dia mengunjungi Taiwan untuk pertama kalinya dalam 20 tahun. Dia ditemani oleh putrinya Sisiree.

"Saya mendengar tentang danau dan alam Taiwan yang apik. Dan tentu juga tentang belanjanya,’’ kata Bhaedhayajibh seperti dikutip Agence France-Presse.

Bhaedhayajibh tidak melakukan banyak persiapan sebelum terbang. Yang jelas, dia sudah menjalani vaksinasi komplet.

Tanachot Jaiungwattana, turis yang lain, mengaku kali terakhir dia ke Taiwan sekitar dua tahun lalu. Tak lama sebelum seluruh perbatasan internasional ditutup. "Saya sangat merindukan di sini. Saya suka orang-orang dan makanannya," katanya.

Taiwan memang dipuji atas caranya menangani pandemi. Meskipun Jepang dan Hong Kong di dekatnya, masih sangat berhati-hati dalam membuka perbatasan.


POSE BARENG MASKOT oleh warga Thailand yang menjadi turis pertama di Taiwan, Kamis, 13 Oktober 2022.-DANIEL CENG-AFP-

Di bawah aturan Taiwan saat ini, tiga hari karantina hotel telah diganti dengan tujuh hari "pemantauan diri." Wisatawan diharapkan mengawasi kesehatan mereka dan selalu bermasker di dalam dan di luar ruangan.

Sistem itu memang didasarkan pada kepercayaan. Turis diberikan alat tes virus corona pada saat kedatangan untuk digunakan selama mereka tinggal.

Berbeda dengan Hong Kong. Turis harus mengikuti tes reguler selama seminggu setelah kedatangan mereka. Selain itu, wisatawan juga tidak boleh masuk bar dan restoran dalam tiga hari pertama kedatangan mereka. (Doan Widhiandono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: afp