Cortraj Lestarikan Permainan Tradisional

Cortraj Lestarikan Permainan Tradisional

ASYIK Dengan menggunakan egrang, dua anggota klub Cortraj menyusuri Jalan Tunjungan menggunakan egrang. Tak hanya dimainkan secara biasa lho. Tak jarang mereka juga bisa melakukan akrobat dan berlari dengan egrang.-Praska Bramasta-

Dalam Karnaval Nang Tunjungan pada Minggu, 30 Oktober lalu, pengunjung bisa melihat sejumlah anak asyik dengan permainan tradisional seperti lompat karet, egrang, dan lain sebagainya. Mereka semua adalah anak-anak dari klub yang bernama Club Olahraga Tradisional Jambangan (Cortraj) dari Surabaya.


MENIKMATI Keseruan anak-anak bermain lompat tali yang dilakukan beramai-ramai hingga acara Karnaval Nang Tunjungan berlangsung meriah. kanan atas: SERU Permainan tradisional bakiak juga ditampilkan dalam acara. Tampak para pengunjung penasaran dan bergant-Praska Bramasta-

Klub yang diprakarsai oleh Slamet itu terbentuk akibat melihat anak-anak pada zaman sekarang sudah banyak yang melupakan permainan tradisional. Maka Cortraj memang didirikan sebagai kepedulian terhadap permainan tradisional agar tetap lestari.

Menurut Slamet, permainan tradisional sebenarnya tak hanya sebagai permainan bersenang-senang biasa. Namun permainan tradisional bida dijadikan sebagai ajang kompetisi yang sehat untuk melatih anak-anak menghargai sebuah usaha.


SERU Permainan tradisional bakiak juga ditampilkan dalam acara. Tampak para pengunjung penasaran dan bergantian untuk mencoba permainan tersebut.-Praska Bramasta-


PELOPOR Slamet pendiri komunitas Cortraj yang melatih dan memperkenalkan permainan tradisional kepada anak- anak di Jambangan.-Praska Bramasta-


SENANG Saking asyiknya, anak-anak tak henti-hentinya bermain mulai dari sore sampai malam. Mereka terlihat semangat bermain lompat karet yang sangat seru.-Praska Bramasta-


Seorang anak mencoba merasakan permainan holahop yang menjadi salah satu permainan tradisional pada masa lalu yang bisa dinikmati lagi dalam Karnaval Nang Tunjungan.-Praska Bramasta-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: