Jason Ranti Magnet J-FEST Volume 4 Surabaya
Suasana J-Fest yang digelar di Jatim Expo -Mohamad Nur Khotib -
SURABAYA, HARIAN DISWAY - Jatim Thrift Shop Community kembali menggelar J-Fest di Jatim Expo. Pameran jual beli barang bekas alias thrifting ini menjadi yang terbesar di Jawa Timur. Pada perhelatan keempat (volume 4) kali ini sukses melibatkan 110 tenant.
Tenant itu tak hanya dari Surabaya dan sekitarnya. Melainkan luar kota bahkan luar provinsi. Event ini berlangsung selama 10 hari sejak 1 November 2022.
Kemarin, sudah memasuki hari keenam. Pengunjung pun membeludak. Sebab, tak hanya belanja, mereka juga berkesempatan menonton konser. Bintang tamunya musisi solo Jason Ranti.
"Tahun ini, kami mendatangkan lebih banyak guest star," ujar Founder Jatim Thrift Shop Community Nuh Satrio Prabu Pamungkas kepada Harian Disway, Minggu, 6 November 2022.
Ada 15 band dan musisi yang dihadirkan. Mereka tampil bergiliran sejak hari kelima hingga hari terakhir nanti. Ini merupakan gebrakan baru dari panitia. Tentu untuk menyedot lebih banyak pengunjung.
Selain 110 tenant thrifting, ada juga 20 tenant food and baverages, dan 20 UMKM non-thrifting. Dengan menghadirkan banyak bintang tamu, harapannya juga bisa berimbas terhadap meningkatnya penjualan di setiap tenant.
"Karena itulah tujuannya. Kami ingin memfasilitasi komunitas seller di event ini," terang lelaki yang karib disapa Tio itu.
J-Fest kali pertama digelar pada Juni 2021 lalu. Selama dihelat, pendapatan setiap tenant pun terbilang besar. Dalam sekali event, mereka bisa meraup omzet antara Rp 30 juta hingga Rp 120 juta.
Tahun depan bakal digelar J-Fest Volume 5 pada April 2023. Panitia pun berkomitmen menyiapkan gebrakan baru di tiap event. Namun, Tio enggan membeberkannya. "Tunggu tahun depan, kami siapkan kejutan lagi," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: